Rabu, 30 Desember 2009

DOKUMEN INI DITEMUKAN DI MILIS TEKNOKRAT BANDUNG DAN MUNGKIN BERMANFAAT TUK DIBACA DAN DISIMAK Dokumen Rahasia CIA tentang penyerbuan ke Indonesia... Sat Jan 19, 2008 2:31 pm (PST) Sebuah dokumen berklasifikasi sangat rahasia (TOP SECRET) bocor ke tangan wartawan. Dokumen ini adalah laporan CIA kepada Pentagon yang sebenarnya akan diteruskan ke Gedung Putih. Menurut dokumen tsb, setelah Irak , Indonesia akan jadi sasaran berikutnya. Tapi intel2 CIA yang lebih dahulu diterjunkan ke Indonesia, menyimpulkan bahwa jika diteruskan maka perang tsb akan menjadi sangat mahal biayanya dan dipastikan AS akan menderita banyak kerugian. Ini isi dokumen yang telah diterjemahkan unofficial ke dalam Bahasa Indonesia : Kepada Yth. Kepala Staf Gabungan Jenderal Richard Myers Tembusan: Direktur CIA Rencana penyerangan ke Indonesia sebaiknya dipertimbangkan lagi mengingat mahalnya biaya yang akan timbul dari peperangan tersebut. Berikut data-datanya: Begitu memasuki perairan, Armada ketujuh kita akan dihadang pihak Bea Cukai karena membawa masuk senjata api dan peralatan tanpa surat izin dari pemerintah RI. Ini berarti kita harus menyediakan "uang damai". Coba hitung berapa besarnya jika peralatan yang dibawa sedemikian banyak. Kemudian bila kita mendirikan base camp militer , bisa ditebak di sekitar base camp pasti akan banyak dikelilingi tukang bakso, tukang es kelapa, lapak VCD bajakan, sampai obral celana dalam Rp 10.000 dapat 3. Belum terhitung jika pedagang komedi puter juga ikut mangkal di sekitar base camp. Kemudian kendaraan tempur serta tank-tank lapis baja yang diparkir dekat base camp akan dikenakan retribusi parkir oleh petugas dari dinas perparkiran daerah maupun preman-preman sekitar. Jika dua jam pertama dikenakan Rp 10.000 (tarif untuk orang bule), berapa yang harus dibayar oleh pemerintah AS jika kendaraan harus parkir sebulan atau setahun lebih seperti di Irak sekarang ini. Belum lagi pengusaha parkir swasta yang bisa melobi Gubernur Fauzi Bowo untuk menaikkan tarif parkir. Lobi itu sangat mulus karena salah satu komisaris di sebuah perusahaan parkir terbesar di Jakarta itu adalah mantan pejabat tinggi. Belum lagi di sepanjang jalan menuju lokasi base camp kita harus menghadapi para "Pak Ogah" yang berlagak mengatur jalan sambil memungut biaya dari kendaraan yang memutar. Bisa dibayangkan berapa recehan yang harus disiapkan jika harus melakukan operasi tempur menuju pusat-pusat musuh seperti Cilangkap. Dari Tanjung Priok (pelabuhan tempat Kapal induk merapat dan lokasi pasukan mendarat) ke Cilangkap saja ada berapa pertigaan, perempatan dan putaran. Suatu kerepotan besar jika rombongan pasukan harus berkonvoi. Karena konvoi yang berjalan lambat pasti akan dihampiri para pengamen, dan anak-anak jalanan. Ini berarti harus mengeluarkan recehan lagi. Belum lagi jika di jalan bertemu polisi bokek, udah pasti kena semprit karena konvoi tanpa izin terlebih dahulu. Bayangkan berapa uang damai yang harus dikeluarkan untuk polantas-polantas itu. Itu baru polantas Pak Myers. Belum petugas DLLAJ. Anda harus melihat sendiri bagaimana mereka beraksi. Kendaraan2 dan tank2 itu kan belum di kir. Itu pertanda buruk. Setiap kali kir, berapa uang yang harus kita keluarkan untuk membayar yang resmi dan tidak resmi. Belum lagi kalau mau menyerbu KODAM di daerah lain. Kita harus melewati jembatan Timbang milik DLLAJ. Siapkan saja uang pelicin yang lebih banyak. Di base camp militer, tentara AS sudah pasti tidak bisa tidur nyenyak, karena banyak nyamuk akibat sangat tidak higienisnya lingkungan sekitar. Ini bisa dibasmi dengan penyemprotan dari dinas kesehatan. Lagi-lagi harus menyiapkan amplop untuk mereka. Tentara AS juga nggak bisa jauh2 dari peralatan perangnya, karena disekitar base camp sudah mengintai pedagang besi loakan yang siap mempreteli peralatan perang canggih yang kita bawa. Kurang waspada sedikit saja, tank Abrams kebanggaan kita bakal siap dikiloin. Belum lagi para pencuri kendaraan bermotor yang sudah siap beraksi dengan kunci T-nya bakal merebut jip-jip perang kita yang kalau didempul dan cat ulang bisa dijual ke pasar gelap atau pasar spare part hasil curian ranmor di Cinangka. Peralatan telekomunikasi kita, yang menjadi alat vital dalam pertempuran, juga harus dijaga ketat, karena bandit kapak merah sudah mengincar peralatan itu. Di samping itu juga ada aturan wajib lapor kalau bawa tamu jika lebih dari 1 x 24 jam, dan harus izin RT setempat. Belum RW dan kelurahan. Berapa banyak meja yang harus dilalui dengan amplopan. Membayangkan ini semua, kami mewakili intel CIA di lapangan sepakat untuk meninjau ulang rencana penyerangan ke Indonesia
Tips senyum, asal jangan senyum2 sendiri hheheeee....
1. Senyum membuat Anda lebih menarik Orang yang banyak tersenyum memiliki daya tarik. Orang yang suka tersenyum membuat perasaan orang disekitarnya nyaman dan senang. Orang yang selalu merengut, cemburut, mengerutkan kening, dan menyeringai membuat orang-orang disekeliling tidak nyaman. Dipastikan orang yang banyak tersenyum memiliki banyak teman.
2. Senyum mengubah perasaan Jika Anda sedang sedih, cobalah tersenyum. Senyuman akan membuat perasaan menjadi lebih baik. Menurut penelitian, senyum bisa memperdayai tubuh sehingga perasaan berubah. 3. Senyum menular Ketika seseorang tersenyum, ia akan membuat suasana menjadi lebih riang. Orang disekitar Anda pasti akan ikut tersenyum dan merasa lebih bahagia.
4. Senyum menghilangkan stres Stres bisa terlihat di wajah. Senyuman bisa menghilangkan mimik lelah, bosan, dan sedih. Ketika anda stres, ambil waktu untuk tersenyum. Senyuman akan mengurangi stres dan membuat pikiran lebih jernih.
5. Senyum meningkatkan imunitas Senyum membuat sistem imun bekerja lebih baik. Fungsi imun tubuh bekerja maksimal saat seseorang merasa rileks. Menurut penelitian, flu dan batuk bisa hilang dengan senyum. 6. Senyum menurunkan tekanan darah Tidak percaya? Coba Anda mencatat tekanan darah saat anda tidak tersenyum dan catat lagi tekanan darah saat anda tersenyum saat diperiksa. Tekanan darah saat Anda tersenyum pasti lebih rendah.
7. Senyum melepas endorphin , pemati rasa alamiah , dan serotonin Senyum ibarat obat alami. Senyum bisa menghasilkan endorphin, pemati rasa alamiah, dan serotonin. Ketiganya adalah hormon yang bisa mengendalikan rasa sakit.
8. Senyum membuat awet muda Senyuman menggerakkan banyak otot .. Akibatnya otot wajah terlatih sehingga anda tidak perlu melakukan face lift. Dijamin dengan banyak tersenyum Anda akan terlihat lebih awet muda.
9. Senyum membuat Anda kelihatan SUKSES Orang yang tersenyum terlihat lebih percaya diri, terkenal, dan bisa diandalkan. Pasang senyum saat rapat atau bertemu dengan klien. Pasti kolega Anda akan melihat Anda lebih baik.
10. Senyum membuat orang berpikir positif Coba lakukan ini : Pikirkan hal buruk sambil tersenyum. Pasti susah. Penyebabnya, ketika Anda tersenyum, tubuh mengirim sinyal "hidup adalah baik". Sehingga saat tersenyum , tubuh menerimanya sebagai Anugerah.
Tips Menggaet pasangan menurut Bintang, ciee suksess ne.... Aries (21 Maret-20 April) Tips nge-gaet cewek Aries : ------------ --------- ------ Biasanya, cewek-cewek Aries tuh demen cowok yang berpakaian kaos en jeans. Pokoke, mesti tampil 'manly' deh. Be Macho! Jangan sekali kali ungkit tentang ex-cewek kamu karena cewek Aries biasanya mau menjadi 'the one and only'. Ungkapin deh ke dia kalo kamu merasa dia tuh kewl ('cool') abis, fun banget, dan temen cewek yang paling menyenangkan deh pokoknya. Tapi inget, jangan gombal doank. Cewek Aries paling menghargai kejujuran. Kalo cewek Aries ini emang juga naksir sama kamu, wah.bisa jadi dia yang lebih agresif. Dia juga bisa ngejar kamu duluan alias make the first move. Dan bisa jadi juga, dia yang bakal 'nembak' kamu duluan. Jadi, buat tipe cowok yang 'shy-shy cat' alias malu-malu kucing, wah.kamu bisa berabe 7 keliling nanti! Tips nge-gaet cowok Aries : ------------ --------- ------ Kalo diajak nge-date pertama sama cowok Aries, biar dia aja yang mutusin mau kemana dan mau ngapain. Soale, tipe cowok Aries tuh adalah tipe seorang pemimpin. Tipe cowok kayak gini juga bakal 'terbang' kalo kamu puji, misalnya: bilang deh ke dia kalo kamu nggak pernah ketemu cowok yang percaya dirinya tinggi dan intelek kayak dia (boong dikit nggak papa lah ole0.bmp . Kalo kamu sama dia lagi 'bentrok', dia bisa argue sama kamu dan walaupun kamu rasa kamu yang bener, tetep aje dia nggak mau kalah. Kalo dia naksir kamu dan mau ngejer kamu, biar dia aja yang ambil langkah-langkah itu. Biarpun kamu juga suka sama dia, JANGAN sekali kali nyatain perasaan kamu ini ke dia sampai emang dia 'nembak' kamu.Dia lebih suka yang jadi petualang di dunia cintanya. Untuk bisa nge-dapetin cowok Aries ini, pokoknya kamu harus biar pinter-pinternya deh 'ambil' hatinya dia dan siap aja deh untuk nurutin dia. Taurus (21 April-20 Mei) Tips nge-gaet cewek Taurus : ------------ --------- ------- Kalo kamu dapet kesempatan untuk nge-date si Taurus ini, wah kamu harus bawa dia ke resto yang kelas tinggi dan juga kamu harus berpakaian yang formal, keren dan rapih plus bawa boil sedan 4 pintu.Si Taurus ini demen dimanja dengan pelukan tanda kasih sayang (ta-e-lah, cewe mana sih yang nggak mau?). Dia suka banget kalo bisa ada kesempatan untuk candlelight dinner di rumah dengan catatan kamu yang masak (apa nggak kebalik tuh??? 'auk ah gelap!). Mungkin kelihatannya cewek Taurus dikit matre kali yah. Tapi jangan salah. Hati mereka tuh warm and loving buanget!!! Tapi kalo kamu bikin dia sampai marah besar dan cemburu, wah dia bisa mencak mencak tuch! Satu hal lagi, kalo kamu nge-rokok atau nge-drugs, hehehe...mendingan lepasin deh semua itu karena cewek Taurus adalah tipe yang 'security-minded' dan kalo dia biar merasa secure sama kamu, dijamin deh dia nggak bakal lari dari kamu ! Tips nge-gaet cowok Taurus : ------------ --------- ------- Siap-siap deh kalian bakalan sering banget nonton film di rumah doi.Tipe cowok Taurus tuh romantis. Dia nggak ragu-ragu ngajak kamu makan di resto bintang lima. Cowok Taurus punya sifat imutnya teddy bear kalo ngomongin soal cinta. Kalo lagi nonton, kamu nggak akan lepas dari rangkulan mautnya, hihihi... Kalo kamu mau menangin hatinya doi, kamu bisa bikin surprise kasih dia misalnya bantuin dia beresin rumahnya atau apartemen-nya, pokoknya dia suka tipe cewek yang rapih, apik dan keibuan. Dia akan merasa bangga banget kalau misalnya ada acara dengan temen-temennya dimana dia undang mereka datang ke rumah, dia seneng banget kalo kamu bisa masak buat mereka dan dia bakal nge-banggain kamu di depan temen-temennya karena kamu pinter masak ole1.bmp Nah cewek-cewek Taurus, buruan deh belajar masak! Gemini (21 Mei - 21 Juni) Tips nge-gaet cewek Gemini : ------------ --------- ------- Cewek Gemini demen cowok yang gaya berpakaian nya kasual dan santai. Cewek Gemini tuh emang hobi ngobrol dan ngerumpi. Jadi siap-siap deh kamu harus pinter ngomong juga dan komunikasi bisa lancar soale cewek Gemini tuh tipe cewek yang aktif. Mereka juga aktif banget dan intelek. Jadi, siap-siap deh kamu harus bisa ngobrol tentang pengetahuan umum dan lain-lainnya. Cewek Gemini juga suka cowok yang kreatif dan ligat. Kalo kamu punya dua criteria ini, wah si cewek pasti langsung naikin penilaian terhadap diri kamu. Pikiran si cewek Gemini tuh susah ditebak. Orang macem ini nih penuh dengan kejutan deh pokoknya! Cewek Gemini juga adalah tipe cewek yang rapih dan organised banget. Trus kalo omongin jenjang tukaran cincin/pernikahan, wah... harus tunggu 'berabad-abad' deh baru bisa dapetin itu. Tipe cewek Gemini tuh nggak gampang dan dia pertama-tama bakal jatuh cinta sama otak kamu dulu, baru orangnya ole2.bmp Tips nge-gaet cowok Gemini : ------------ --------- ------- Nah ini dia, eng ing eng... Cowok Gemini boleh dibilang kadang bisa 'obok' dikit alias otak bokep, hehehe. Dia gampang 'te-ge' alias terangsang setiap dekat sama kamu. So, hati hati deh. Jangan berkesan 'mengundang' dia, hehehe... Cowok Gemini tuh gesit, anak gaul, dan punya banyak temen. Dia lebih berkesan mandiri banget dan jangan heran deh, dia nggak akan tiap hari telepon kamu (yeah righttt!!!). Mereka juga termasuk cowok yang fun, cerdik, dan temen maen yang asik banget deh. Tipe cowok Gemini juga adalah tipe-tipe orang marketing di mana dia suka ketemu orang-orang baru dan pe-de abis-abisan kalo tampil di depan umum. Kalo mau dapetin cowok kayak gini, kamu relax aja, biar dia yang ngejar kamu. Jual mahal dikit karena semakin jual mahal-nya kamu, dia makin ngejar. (biasa lah... cowok pe-de nggak puas kalo belon dapetin apa yang dia mau! ole3.bmp ) Cancer (22 Juni - 22 Juli) Tips nge-gaet cewek Cancer : ------------ --------- ------- Cewek Cancer tipe-tipe yang kasual dan gaul. Bawa dia keluar deh makan pizza, trus udah itu ngemil es krim ole4.bmp itu hobinya dia ole5.bmp Kalo dia masakin buat kamu, puji deh masakannya. Ngomongin banyak deh tentang keluarga kamu. Dia suka sama cowok yang tipenya dekat dengan keluarga. Jangan sekali kali ngomongin yang jelek tentang keluarganya dia! Tipe cewek Cancer tuh kreatif dan artistik. Tipe ini cewek keibuan banget dan oke banget kalo jadi ibu rumah tangga nanti. Cewek Cancer biasanya pintar take care of cowoknya/suaminya kelak. Hati mereka lembut banget dan perasaan nya sensitive banget. Jadi kalo kamu orangnya nggak sabar dan suka bentak-bentak, wah jangan deketin cewek Cancer deh... kesian atuhhhh! Tips nge-gaet cowok Cancer : ------------ --------- ------- Cowok Cancer tuh agak pelit/ngiri banget. Jadi kalo keluar sama dia, siapin deh duit di dompet kamu, siap-siap kalau lagi emergency. Tampang seorang cewek tuh nggak jadi masalah sama sekali buat doi. Yang penting, be yourself! Taruh interest deh di hobi-hobinya dia. Doi tuh stabil banget sama kehidupan cintanya dan doi demen makan. Jadi kalo kamu diet-diet, jangan ajak-ajak dia deh, hehehe... Cowok Cancer tuh tipe yang romantis. Dia lebih suka kasih kamu bunga yang langsung dia petik sendiri dan dirangkai sendiri. Doi tuh humoris jadi kamu siap-siap deh harus bisa bikin dia tertawa dan seneng berada deket kamu. Cowok Cancer tuh sayang abis sama maminya. Maminya udah kayak temen baiknya dia sendiri. Nah, kalo kamu dapetin si doi, berarti kamu dapetin dua-dua nya! Leo (23 Juli-22 Agustus) Tips nge-gaet cewek Leo : ------------ --------- ---- Kalo mau nge-date in cewek Leo, bawa dia pergi nonton ke bioskop, resto yang romantis, atau konser klasik. Doi suka kalo ada cowok yang perhatiin dia. Doi juga suka kalo di-jeles-in, hehehe... Kalo kamu bukan tipe yang suka jeles-an, doi bakal bikin kamu sampai merasa jeles. Dia merasa kecemburuan adalah suatu pujian. Doi suka cowok yang kekar (cepet daftar di fitness center kalo bodi kamu masih tulang-belulang! ). Doi juga suka mencium bau parfum cowok yang maskulin. Doi juga suka dipuji terus. Cewek Leo banyak disukai orang. Jadi kamu harus treat her right, kalo nggak, ke-rebut orang lain! Kalo kamu bisa take care of her secara financially dan secara emosional, wah, doi bakal lengket sama kamu terus deh! Doi kalo udah marah ato lagi bete, maunya diturutin dan jangan sekali kali marah balik atau bentak dia karena dia 'fragile' banget hatinya alias lunak. Tips nge-gaet cowok Leo : ------------ --------- ---- Kalo dapetin cowok Leo, wah enak deh karena doi itu romantis dan berani mengorbankan apa aja demi kamu. Dia nggak ragu-ragu abisin duit buat ajak kamu makan di resto mahal biarpun doku lagi pas-pasan. Tapi cowok Leo ini tipe yang agresif kalo soal ngejer cewek. Mereka lebih suka yang langsung nunjukin karena pengen tau apakah kamu juga suka sama dia. Doi tuh tipe yang mandiri dan serba bisa tapi dia lebih suka memperlihatkan dirinya seperti seorang pemimpin. Tapi cowok Leo gampang marah dan bete kalo dia nggak mencapai hasil yang dia inginkan. Kamu harus mampu meredakan amarahnya. Doi suka cewek yang berpakaian seksi dan feminim. Doi lebih suka mengejar cewek daripada dikejar. Jadi relax aje girls! Biasanya cowok Leo bakal cerita tentang kehidupan-kehidupan cintanya di masa lalu. Jadi siapin deh kuping kalian untuk dengerin. Kalo males denger, bilang iya iya aje ole6.bmp Virgo (23 Agustus-22 September) Tips nge-gaet cewek Virgo : ------------ --------- ------ Mending jangan telat nge-jemput si Virgo maniez ini pada date yang pertama. berpakaian modis en trendy bisa bikin si maniez ini jadi makin terpikat sama kamu. Cewek Virgo demen cowok yang profesional dan bergelar paling tidak S-1. Kalo S-krim sih wah gawat dech. Cewek Virgo emang agak pemalu tapi ini nggak berarti 'lampu merah' buat kamu. Doi akan lebih berani kalau setelah diajak untuk keluar bareng beberapa kali. Doi juga orangnya rapih. Kalo kamu tipe yang berantakan, doi nggak akan bersifat keibuan bantuin kamu ngerapihin karena dia juga suka tipe cowok yang rapih. Kalo kamu mau dapetin dia, jangan berhenti mencoba. Emang agak susah sih ngedapetin cewe Virgo. Kualitas dalam diri cowok tuh penting banget buat cewek Virgo. Doi tuh orangnya ambisius sekali dan tipe tipe wanita berkarir di hari kelaknya. Tips nge-gaet cowok Virgo : ------------ --------- ------ Kalo kamu sempet nge-date bareng cowok Virgo, go slowly aje girls! Cowok Virgo tuh sangat berhati-hati dan tipenya tuh yang respectable punya deh. Doi orangnya nggak suka keramaian, dia lebih suka kalo keluar bareng kamu tuh yang romantis suasananya. Cowok Virgo lebih cenderung menghabiskan waktunya di komputer dan hal hal 'nerdy' lainnya, hehehe... Cowok Virgo nggak suka liat cewek berpakaian norak, seksi, tembus pandang atau bercorak corak. Doi sukanya yang simple dan decent. Dalaam percakapan dengan doi, jangan terlalu histeris dan kebanyakan ngomong karena doi bukan tipe yang 'hula hula'. Doi tertarik untuk nge-date cewek yang ada visi dan tujuan dalam hidupnya. (gileee serius amat nih cowok Virgo). Cowok Virgo termasukgolongan yang suka kerja keras. Doi juga nggak gampang terbawa arus 'obok'(sekali lagi, otak bokep) kalo nggak kamu yang maksa.(dih jangan sampe yehh.).Tipe cowok Virgo adalah tipe yang setia. Nggak gampang gagal dalam cinta. Sekali dia udah sayang sama kamu, dia akan keep it ! Go for it deh Girls! Libra (23 September-23 October) Tips nge-gaet cewek Libra : ------------ --------- ------ Cewek Libra umumnya demen diajak ke tempat-tempat atau acara-acara yang klasik-klasik, misalnya ke acara pernikahan, konser klasik, winery, dan lain-lainnya. Pokoke, doi tuh suka yang serba elegant deh. Doi suka tipe cowok yang berpakaian agak formal. Bawa bunga deh untuk dia atau kado kado yang feminim. Dia bakal seneng banget. Cewek Libra demen perhatiin trend busana dan sifat ke-feminitas nya tuh 'kental' banget. tapi kadang, mereka agak centil dan genit juga sama cowok-cowok. Bukan berarti nyeleweng loh! Tapi yang pasti, mereka mendambakan satu pria yang pas buat mereka yang bisa dampingin mereka dan kalo udah ketemu, mereka bakal setia sama tuh cowok. Doku kamu harus kuat juga soalnya doi demen banget yang namanya shopping ke mall. Kalo kamu mau nembak doi, bikin deh puisi-puisi cinta yang romantis buat dia. Tips nge-gaet cowok Libra : ------------ --------- ------ Cowok Libra tuh tipe tipe yang romantis. Pokoknya dia bakal ajak kamu ke restoran yang romantis remang remang dan mahal. Kalo lagi makan bareng doi, senyum aja dan pasang tampang manis ole7.bmp Mata doi tuh penuh dengan penilaian dan pikiran loh terhadap diri kamu. Pake parfum yang baunya feminim deh. Cowok Libra demen cewek yang berpakaian modis, pake perhiasan, ngedandan, dan feminim banget. Nah, cowok Libra tuh 'obok' nya (otak bokep) juga sama ama cowok Gemini. CowokLibra nggak demen yang namanya berantem. Jangan pernah deh adu mulut samadoi.Tentang kehidupan sosialnya, dia seneng kalo digemari banyak temen dan suka kalo diminta bantuan. Cowok Libra demen flirting girls! Sobetter watch out deh. Doi gampang banget berakhir perjalanan cintanya. Scorpio (24 Oktober-21 November) Tips nge-gaet cewek Scorpio : ------------ --------- -------- Cewek Scorpio tuh tipe yang funky. Demen tempat gelap, demen warna item. pokoknya tipe-tipe yang suka deh kalo diajak ke bar,casino, dsb. (tapi nggak berarti dia bukan cewek baek2 loh! Cuman funky aje). Model cewek Scorpio tuh ada 2 macem sih sebenarnya. Satu tuh yang religius banget dan sangat sangat taat agama, trus satu lagi yang ehm... 'menyimpang' arah. Tipe cewek Scorpio nggak akan banyak cerita tentang dirinya. So, kamu lah yang harus nebak sendiri. Jangan sekali kali marahin cewek scorpio karena nanti kamu sendiri yang bakal kena getahnya! Doi sama sekali nggak keibuan sifatnya. Doi lebih cenderung ke tipe cewek hyper yang demen party. Tips nge-gaet cowok Scorpio : ------------ --------- -------- Kalo kamu suka sama yang namanya rahasia-rahasiaan, cowok Scorpio cocok deh sama kamu! Hati-hati juga, doi tuh emang sih passionate banget. Tapi belon tentu itu tanda dia cinta sama kamu. Biasanya mereka rasain jatuh cinta ato ngebet banget sama kamu kalau doi belon memiliki kamu sepenuhnya. Doi tuh orangnya gampang cemburu. Ada 2 macem cowok Scorpio juga. Yang satu adalah tipe yang bakal mendominasikan kamu di dalam hidupnya dan setia banget sama kamu. Yang satunya lagi bisa kabur dari kamu tanpa sebab. Buat doi, personalitas tuh penting banget. Sagitarius (22 November-21 Desember) Tips nge-gaet cewek Sagitarius : ------------ --------- --------- -- Tipe cewek Sagitarius tuh yang nggak bisa diem. Doi hobiolahraga dan travelling. Doi juga suka cowok yang berpakaiankasual dansportif. Doi juga punya banyak sekali temen temen cowok dan herannya, doi bisa akrab dan dekat sama mereka. Doi adalah tipe yang asik banget kalo diajak melakukan kegiatan atau aktivitas-aktivitas yang biasanya cowok-cowok lakukan, misalnya basket, softball, boling, maen gitar sambil nyanyi, dsb deh. Doi bukan model yang abisin waktunya di dapur dan jaga anak deh! Kalo doi emang juga naksir sama kamu, siap-siap aja deh doi bakal ngajakin kamu lakukan kegiatan bareng dia. Satu hal lagi, cewek Sagitarius tuh tipe yang suka diberi kebebasan! Tips nge-gaet cowok Sagitarius : ------------ --------- --------- -- Cowok Sagitarius umumnya suka ngaret. Pokoknya kalo doi janjian mau jemput kamu jam 6 sore, kamu tambahin aja satu jam lagi.Berarti dia jam 7 tepat dateng. Doi demen cewek yang luwes bicara alias bawel. Biar aja doi yang nyatain cintanya dulu sama kamu. Doi suka yang namanya berpetualang banting tulang ngejer cewek. Seperti sama halnya dengan hobi doi yaitu mancing dan olahraga. Pokoknya kamu harus siap siap bisa melakukan kegiatan yang sama dengan si doi. Doi tuh tipe yang humoris dan asik punya dech! Capricorn (22 Desember-19 Januari) Tips nge-gaet cewek Capricorn : ------------ --------- --------- - Kalo nge-date pertama ama cewek Capricorn, bawa deh dia ke resto yang mahal, romantis dan berkelas. Bawa bunga untuk dia dan dia suka cowok berpakaian formal dan berkelas juga. Cewek Capricorn tuh otaknya encer, SMART. Bahkan doi nggak akan saingan sama kamu malah dia yang akan Bantu kamu 'melangkah' lebih ke depan lagi. Doi suka sama hadiah yang mahal yang berkesan buatnya (emang rada matre kali). Kalo dia berkarir nanti, cewek Capricorn bakal sukses dan ambisius sekali. Doi suka yang namanya business meetings dan doi tuh tipe orang yang sangat padat banget jadwalnya. Doi nggak gampang percaya sama cowok, jadi jangan sekali kali hilang kepercayaan deh dari doi. Doi akan menjadi istri yang OKE BANGET didampingi oleh pria yang sukses. Dia mampu menjadi kebanggaan calon pasangan hidupnya. Tips nge-gaet cowok Capricorn : ------------ --------- --------- - Kalo kamu nge-date ama cowok Capricorn, kamu yang harus lebihbanyak ngomongnya. Doi bakal bawa kamu ke tempat yang berkelastinggi. Doi juga bakal jemput kamu dengan mobilnya yang mewah.Kamu bakal diperlakukan seperti seorang putri deh! Jadi, biarinaja doi yang bukain pintu mobil buat kamu dan sebagainya. Datepertama sama cowok Capricorn tuh bakal agak formil tapi kamubakal merasa jadi semakin dekat sama dia bontot-bontotnya kok.Kalo kamu suka kasih dia pujian atas apa yang dia capai, wah dia bakal bisa lebih terbuka lagi sama kamu dan bakal cerita-cerita banyak sama kamu. Doi 'primitif' banget kalo tentang pacaran. Masih kayak jaman Siti Nurbaya istilahnya. Doi menghargai cewek yang bisa kerja keras. Doi anaknya serius-an jadi kamu yang harus bikin suasana jadi humoris dan nggak tegang. Cowok Capricorn tuh serius sama yang namanya pacaran. Nggak ada kata'putus cinta' di kamusnya doi. Aquarius (20 Januari-18 Febuari) Tips nge-gaet cewek Aquarius : ------------ --------- --------- Pas nge-date sama cewek Aquarius, pake deh baju yang model funky. Doi anaknya bisa diajak ngomongin apa aja. Doi juga pendengar yang baik dan punya banyak pendapat dan perspektif. Saat nge-date pertama, jangan harap dia langsung bisa suka sama kamu. Dia harus mengenal kamu lebih jauh lagi. Jangan sekali kali kamu nyatain cintamu terlalu cepat. Kalo cewek Aquarius mau komitmen hubungan pacaran sama kamu, berarti dia akan setia. Kalian berdua mesti punya jalan pikiran yang mirip-mirip. Kalo nggak, nggak bakal ada masa depan. Tips nge-gaet cowok Aquarius : ------------ --------- --------- Wah, kamu tuh beruntung banget kalo bahkan bisa dapet satu kalinge-date sama cowok Aquarius. Doi nggak cenderung untuk nge-dat nge-det gitu orangnya. Dia milih ke rumah kamu dan ngobrol semalam suntuk daripada pergi ke suatu tempat. Kalo doi udah kerja nanti, dia bisa agak pelit tentang duit. Doi cinta banget ama freedomnya. Kalo sampe cowok Aquarius jatuh cinta, pasti cewek itu tuh bakal yang intelek, dewasa, dan percaya dirinya tinggi. Kalo cewek punya gol atau tujuan di dalam hidupnya, doi bakal tertarik banget. Doi nggak peduli warna kulit kamu, agama kamu, berat badan kamu berapa, dsb. Kalo kamu termasuk cewek bandel, forget about Aquarius male deh! Pisces (19 Februari - 20 Maret) Tips nge-gaet cewek Pisces : ------------ --------- ------- Pas nge-date pertama kali, terserah kamu mau pake baju apa. Kamu yang bikin keputusan sendiri. Musik dan dansa adalah favorit nya doi. Kalo nggak bias dansa, cepet deh ambil kelas dansa. Cewek Pisces nggak peduli tampang kamu plus apa minus. Yang penting hati kamu plus. Kehumorisan kamu diperlukan sama si doi karena dia juga demen nge-joke. Doi juga kurang percaya diri. Jadi dia butuh kamu untuk bisa membangkitan hal ini. Doi gampang jatuh cinta. Herannya, si doi care sama semua orang walaupun ada yang perlakuin dia dengan nggak baek. Kalo mau dapetin doi, coba deh untuk bisa nyenengin doi and beromantic. Dukung doi dehdalam hidupnya supaya dia lebih tau apa arti tujuan hidupnya karena doi tipe-tipe yang moody gitu dan butuh perhatian yang ekstra. Tips nge-gaet cowok Pisces : ------------ --------- ------- Untuk nge-date yang pertama, kamu aja yang mutusin pengen ajak dia kemana. Doi suka musik dan cewek yang berprinsip. Doi juga bakal nurutin apa yang kamu suruh dia lakukan. Doi anaknya tuh tipe-tipe yang menyenangkan dan bias kasih dukungan ke teman-temannya. Cowok Pisces umumnya romantis tapi doi nggak suka bikin keputusan yang besar-besar. Doi juga nggak berapa pinter dalam hal megang duit, jadi kamu yang harus jadi contoh buat dia. Sangking tololnya, doi mau mau aja kasih cek ke kamu atau dompetnya kamu pegang. Doi suka kalo cewek bisa romantis dan suka candlelight dinner dialunin sama musik yang lembut.Cowok Pisces tipe-tipe yang demen masak dan doi seneng kalo bisa nunjukin kemahiran masaknya ke kamu. Doi selalu tampil dengan pakaian rapih dan nggak bakalan pernah malu-maluin kamu di depan umum dech! Kalo cowok Pisces dah menemukan pasangan yang ideal buatnya,dia akan sayang sama orang itu dan cintanya nggak gampang padam. viandra
MUNCULNYA perangkat lunak MP3 telah mendorong dunia musik untuk tampil di barisan terdepan. Format data ini memungkinkan transfer file musik lewat internet sehingga dapat dengan mudah diunduh (di-download) oleh masyarakat, langsung dari PC mereka. MP3 adalah kependekan dari MPEG Audio Layer III dan merupakan standar untuk kompresi audio yang dapat memperkecil file musik tanpa mengurangi (atau hanya sedikit mengurangi) kualitas suara yang dihasilkan.  MP3 merupakan bagian dari keluarga MPEG, singkatan dari Motion Pictures Expert Group, suatu standar untuk format video dan audio yang menggunakan sistem kompresi. Di Indonesia, format MP3 mulai populer seiring dengan menjamurnya lapak-lapak maupun distributor penjualan software. Tempat-tempat semacam ini biasanya memperjual-belikan CD (compact disc) berisi lagu-lagu dalam format  MP3 . Setiap keping CD dengan kapasitas 700 MB sanggup menyimpan kurang lebih 200 lagu. Inilah keistimewaan format musik MP3 yang membedakannya dengan format musik lain. Ukuran file-nya yang relatif kecil sangat memudahkan dalam penyimpanan maupun pemindahan (transfer). Namun demikian, belum banyak orang yang tahu mengenai kisah sang penemu, yang telah memadukan pengetahuan tentang matematika, suara, dan elektronika - yang secara luar biasa, melakukannya tanpa mengharapkan keuntungan pribadi. Tolak tawaran dana Kisah ini dimulai dari suatu tempat bernama Institut Frauenhofer, salah satu lembaga penelitian di Jerman yang paling prestisius dan memperkerjakan kurang lebih 250 orang sarjana. Mereka adalah para ilmuwan dan insinyur terbaik Jerman, walaupun kabarnya gaji yang mereka terima tidak lebih besar dari yang ditawarkan oleh standar industri. Profesor Karl Heinz Brandenburg adalah salah satu ilmuwan yang bekerja di institut tersebut. Keterlibatannya dalam bidang kompresi musik dimulai sejak tahun 1977. Pada awalnya, Profesor Dieter Seitzer-lah yang memiliki gagasan untuk menciptakan suatu metode dalam mentransfer musik melalui jalur telefon standar. Saat itu, idenya dianggap sebagai suatu teroboson brilian. Namun demikian, ia menolak setiap tawaran dana yang datang sebagai bantuan penelitian. Ia justru memutuskan untuk membentuk suatu kelompok kerja tersendiri yang terdiri dari para ilmuwan dan teknisi Frauenhofer yang memiliki minat terhadap topik semacam itu. Keberminatan Bradenburg terhadap matematika, elektronik, dan gagasan-gagasan nyleneh menjadikan mereka sebagai partner yang ideal. Selanjutnya, penelitian mengenai kompresi file musik ini dipimpin langsung oleh Bradenburg, dan dilakukan di Institut Frauenhofer, divisi Integrated Circuits (Frauenhofer IIS), di Bavaria. Bradenburg kemudian memutuskan untuk berkonsentrasi pada upaya pengompresian file lewat algoritma. Hasilnya adalah algoritma "MPEG-1 Layer 3" yang kemudian dipersingkat menjadi " MP3 ". Sedikitnya jumlah penelitian serupa yang pernah dilakukan sebelumnya memaksa Bradenburg dan kawan-kawan untuk menciptakan metode, teori, dan risetnya tersendiri. Kebanyakan dari pekerjaan mereka tidak hanya tentang bagaimana mengurangi ukuran file, melainkan untuk mengetahui tingkat penurunan kualitas suara yang masih dapat ditoleransi oleh persepsi manusia. Otak dan telinga Dalam menciptakan  MP3 , Brandenburg menganalisis bagaimana otak dan telinga manusia menangkap suara. Teknik yang digunakan berhasil memanipulasi telinga dengan membuang bagian yang kurang penting pada suatu file musik. Sebagai contoh, apabila terdapat dua nada yang mirip, atau apabila nada tinggi dan rendah muncul secara bersamaan, otak hanya akan memproses salah satunya. Sehingga algoritma MP3 akan memilih sinyal yang lebih penting dan membuang sisanya.Hasilnya adalah file MP3 mampu mengurangi ukuran file audio orisinal hingga 10 kali lebih kecil. Sebagai contoh, sebuah lagu dengan durasi 3 menit dapat menyita alokasi hard-disk sebesar 30 MB. Lagu yang sama dengan format MP3 hanya membutuhkan ruang sebesar 3 MB dengan penurunan kualitas suara yang minimum. Penemuannya telah mendapatkan sejumlah perhatian di negaranya sendiri, Jerman. Tetapi sambutan hangat justru ia peroleh saat berkunjung ke Silicon Valley untuk melakukan presentasi pada 1997. Di sana ia mendemonstrasikan pengetahuannya mengenai cara menekan ukuran file WAV tanpa membuat pendengar mengetahui perbedaannya. Beberapa pihak pun menunjukkan ketertarikannya untuk membeli projek tersebut atau mengambil alih hak kepemilikannya. Namun, Institut Frauenhofer bersikeras untuk menjaga semua hak ciptanya, walaupun mereka sebenarnya tidak memiliki banyak uang untuk mengawasi perlindungannya. Diawali dengan Winamp Kesuksesan MP3 dimulai pada 1998, ketika Winamp, sebuah mesin pemutar MP3 yang dibuat oleh sepasang mahasiswa bernama Justin Frankel dan Dmitry Boldyrev, ditawarkan secara cuma-cuma di internet. Dalam seketika, penikmat musik di seluruh dunia terhubung dalam satu jaringan pusat bernama MP3, dan saling menawarkan musik-musik yang memiliki hak cipta, secara gratis. Sebelum terlalu lama, programmer lain pun seperti tidak mau ketinggalan kereta. Mereka menciptakan berbagai perangkat lunak pendukung untuk para pencinta MP3 (MP3 junkies). Encoder, ripper, dan player terbaru dirilis setiap minggunya, dan pertumbuhannya bergerak semakin kencang. Mesin-mesin pencari pun membuat proses pencarian file MP3 tertentu yang dikehendaki menjadi semakin cepat. Selain itu, player portabel seperti Rio dan iPod membuat MP3 dapat dinikmati sambil berjalan. Saat ini, MP3 ditawarkan sebagai program shareware. Ini artinya siapa pun yang berminat dapat mendaftarkan pada Institut Frauenhofer dan membuat perangkat lunak atau file MP3-nya sendiri. Sejujurnya, mengenai hal tersebut, Bradenburg memang tidak memiliki banyak pilihan karena projek ini tidak memiliki partner software langsung dan tidak memiliki anggaran untuk membuat rantai distribusi dan pemasarannya sendiri. Brandenburg menyatakan bahwa ia sangat puas dengan pekerjaannya dan tidak mengambil keuntungan apa pun daripadanya. Ia pun mengaku tidak memiliki selembar saham pun di perusahaan internet atau perusahaan lain yang menggunakan format MP3. Bahkan, ia tidak tertarik terhadap uang sama sekali. "Saya tidak peduli dengan angka-angka yang ada di buku tabungan saya. Tetapi, saya sangat puas dengan apa yang telah saya lakukan, dengan rekan-rekan kerja, dan apa yang telah kami hasilkan bersama," ujarnya pada majalah Jerman, Der Spiegel. Namun demikian, Brandenburg tidak berpikir bahwa sistem ini akan menghancurkan industri musik seperti yang banyak pihak telah ramalkan. "Saya pikir hal itu tak akan terjadi, tetapi kita memang telah mengubah industri... Industri harus memahami cara mengendalikan media digital yang baru ini dan peluang yang menyertainya. Mereka harus berkonsentrasi pada hal-hal yang positif ketimbang yang negatif." Menolak tawaran Dengan segala kesuksesan yang telah ia raih, berbagai tawaran menggiurkan pun datang menghampiri, termasuk posisi keprofesoran di Amerika Serikat. Meski demikian, ia tetap bersikap sederhana dan rendah hati. Tampaknya ia sudah cukup bahagia dengan 'dunia kecil'-nya di pinggiran kota Berlin. Ia pernah berkata pada pers Jerman bahwa setiap kali ia berselancar di internet dan menemukan situs MP3 terbaru dan mengetahui bahwa masyarakat menikmati sesuatu yang pernah ia buat, "Hal itu memberikan perasaan senang yang tak terlukiskan, " ujar Brandenburg suatu hari.

Minggu, 27 Desember 2009

Domain cz.cc hampir memiliki kesamaan dengan domain co.cc namun memiliki kelebihan masing-masing.
Apabila kita mendaftar di cz.cc maka kita diberi kesempatan untuk mendapatkan free domain secara gratis sebanyak 5 buah (dibatasi sampai 5 buah)yang masing-masing untuk mendapatkannya sehari hanya satu berbeda dengan domain co.cc kita diperbolehkan memiliki domain gratis sampai 4 buah
Kelebihan domain cz.cc dalam setup hampir sama dengan domain co.cc namun memiliki kecepatan verifikasi lebih di banding denngan co.cc yang membutuhkan 48 jam (pengalaman saya begitu kita selesai setup langsung bisa dipakai - setup domain cz.cc dengan blogspot)
bagi anda yang ingin membangun website atau blog dengan domain cz.cc bisa daftar disini syaratnya harus memiliki email terlebih dahulu....(itu mah biasa)
Domain cz.cc sampai saat ini belum bisa dibuat untuk adsense for domain berbeda dengan domain co.cc yang sudah bisa kita manfaatkan untuk parkir domain sebagai tambahan penghasilan publisher

Cara setup domain cz.cc dengan blogspot adalah hal yang tidak sulit tapi memerlukan ketelitian juga,baiklah kita mulai untuk men-setup domain cz.cc

1. kita terlebih dahulu membuat blog di blogger
2. setelah kita daftar di blogger baru sign up di domain cz.cc yang terlebih dahulu kita membuat domain sesuai dengan keinginan lalu check availability
3. buat pilihan 1 tahun atau 2 tahun dan biarkan kotak buy dalam keadaan di checklist
4. klik ad to chart dan setelah halaman lain muncul klik checkout
5. isi bagian account dengan data yang benar

setup domain cz.cc anda yang baru dengan hostingan blogspot.

1. buka account domain cz.cc anda
2. klik registered domain yang baru anda dapatkan
3. klik manage
4. klik zona record
5. isi bagian host dengan www
6. record type ubah ke cname
7. content isi dengan ghs.google.com
8. klik zone record
9. ulangi lagi ke cara 5 dengan host biarkan kosong dan ikuti sampai langkah 9

setup blogspot anda

1. buka account blog anda dan masuk ke daftar blog yang akan menggunakan domain cz.cc
2. klik setting
3. klik publishing
4. klik custom domain
5. switch to advance setting
6. masukan domain baru anda disertai dengan www
7. verifikasi word dan save setting
8. kalau berhasil ada kotak kuning bertuliskan setting were saved succesfully
9. isi kan kembali domain baru anda pada label your domain dengan www(biasanya sudah tertulis)
10. checklist redirect robott dibawah label your domain
11. verifikasi kata atau word verification
12. save setting atau anda bisa pakai panduan blogger for domain co.cc
13. dan jika ada tulisan kuning setting were saved succesfully itu berarti tugas anda berhasil dan check view blog apakah domain blogspot anda telah berubah atau belum...Alhamdulillah....hehe...senggol dikit iklannya dong

the end

Sabtu, 26 Desember 2009

Tulisan ini dimaksudkan untuk memberikan pengetahuan awal pemrograman dengan bahasa Python. Di sini tidak akan dibahas secara ditel kemampuan-kemampuan yang dipunyai Python. Karena biasanya pembahasan ditel akan membawa kita pada uraian yang panjang lebar dan tidak langsung pada inti permasalahan. Silakan merujuk pada dokumentasi-dokumentasi tentang Python, yang bisa didapatkan dari situs resmi Python di www.python.org jika ingin mendapatkan dokumentasi lengkap. Beberapa tulisan yang membahas perbandingan Python dengan bahasa pemrograman yang lain juga banyak bertebaran di Internet, silakan mulai dari Google atau Yahoo!
Penjelasan yang mengikuti pendahuluan ini akan memberi pengetahuan pada pembaca bagaimana membuat program —yang terkadang disebut dengan skrip—dalam bahasa pemrograman Python. Pembaca akan mampu membuat program dalam bahasa Python yang sederhana setelah membaca tulisan ini secara lengkap. Mampu di sini berarti mengetahui dan bisa menggunakan sintaks-sintaks dasar yang dipakai dalam Python.
Tutorial ini dibuat sederhana dengan sebisa mungkin menghindari istilah-istilah yang sulit kecuali kalau memang tidak bisa dihindari lagi. Ini karena penulis mengharapkan pembaca yang tidak mempunyai latar belakang pemrograman pun bisa mengikuti tulisan ini.
Asumsi yang diambil oleh penulis adalah interpreter Python sudah terinstal dengan benar pada komputer Anda.

Memulai Python

Menggunakan Mode Interaktif

Anda dapat bekerja dengan Python secara interaktif dengan interpreter Python. Dalam mode interaktif kita dapat bekerja seperti saat kita bekerja dalam prompt sistem operasi. Interpreter Python bisa Anda aktifkan dengan memberi perintah pada prompt sistem operasi:
$ python 
Interpreter Python akan menampilkan
Python 1.5.2 (#1, Feb 1 2000, 16:32:16) [GCC egcs-2.91.66 19990314
+/Linux (egcs-on linux-i386
Copyright 1991-1995 Stichting Mathematisch Centrum, Amsterdam
>>>
Tiga tanda lebih besar (>>>) adalah prompt utama Python. Untuk perintah yang masih berlanjut Python akan memberikan respon dengan tanda tiga titik (...).
>>> if 1:
...
Untuk keluar dari prompt Python menuju prompt sistem operasi Anda bisa menekan tombol yang menghasilkan karakter akhir file, Ctrl-Z (di DOS/Windows) atau Ctrl-D (di Unix).
Mode interaktif sangat bermanfaat untuk mencoba perintah-perintah Python sebelum membuat skrip. Dalam tulisan ini kita akan lebih banyak bekerja menggunakan skrip.

Menggunakan Skrip

Kalau Anda memakai mode interaktif saat membuat program, Anda tidak bisa menyimpannya ke dalam media penyimpanan. Untuk mengatasi ini Anda bisa membuat skrip dengan editor teks yang menghasilkan teks murni, misalnya Notepad atau vi. Aktifkan editor teks Anda dan ketikkan baris-baris perintah ini:
#! /usr/bin/python
print "Belajar Python..."
# akhir file
Beri nama skrip ini belajar.py. Skrip ini hanya akan mencetak string Belajar Python... ke layar. Untuk menjalankan skrip ini kita hanya perlu mengetikkan:
$ python belajar.py
pada prompt sistem operasi.
Baris pertama adalah khas untuk lingkungan Unix/Linux, yaitu diberikan jika skrip ini ingin dijalankan tanpa mengetikkan interpreter yang akan menerjemahkan skrip yang bersangkutan, tentu saja setelah mengubah hak akses dari skrip tersebut menjadi executable. Baris ini tidak akan berpengaruh di sistem operasi Windows. Di contoh-contoh skrip selanjutnya baris pertama akan dihapuskan untuk menghemat tempat.
Baris kedua berfungsi untuk mencetak string yang diapit tanda petik.
Baris ketiga adalah keterangan, atau komentar, yang tidak akan mempengaruhi jalannya program. Keterangan selalu diawali dengan tanda #. Jika interpreter menemukan tanda ini maka mulai tanda ini sampai akhir baris akan dianggap sebagai keterangan.

Variabel dan Operator

Membuat variabel dalam Python sangat sederhana. Anda hanya perlu mengisikan nilai pada sebuah variabel dengan tipe data yang Anda inginkan. Operator pengisian adalah tanda sama-dengan (=).
Variabel dalam Python sangat dinamis. Artinya:
  • variabel tidak perlu dideklarasikan mempunyai jenis data tertentu;
  • jenis data variabel dapat berubah saat program berjalan.

Bilangan

Python mengenal beberapa jenis bilangan yaitu bilangan bulat (integer), bilangan pecahan (floating point), dan bilangan kompleks. Bilangan kompleks bisa dituliskan dengan format (real+imajinerj) atau menggunakan fungsi complex(real, imajiner). Untuk jenis data bilangan yang lain tanpa dijelaskan sudah bisa dimengerti dari contoh berikut:
variabel_integer = 10
variabel_floating = 24.5
variabel_kompleks = 3+4j

print variabel_integer
print variabel_floating
print variabel_kompleks
Operator matematik berfungsi dengan normal di Python seperti dalam bahasa pemrograman yang lain. Ada beberapa catatan yang harus diperhatikan.
  • Operasi pengisian beberapa variabel dengan nilai yang sama dapat dilakukan sekali jalan.
  • Tanda () dipakai untuk mengelompokkan operasi yang harus dilakukan terlebih dahulu.
  • Pembagian bilangan integer dengan bilangan integer akan dibulatkan ke bawah.
  • Bilangan integer akan dikonversikan menjadi bilangan floating point dalam operasi yang melibatkan bilangan integer dan bilangan floating point.
  • Kita tidak dapat mengkonversikan bilangan kompleks ke bilangan real (floating point atau integer); hanya bilangan mutlaknya yang bisa kita dapatkan.
Contoh-contoh berikut akan memberikan gambaran pernyataan di atas.
a = b = c = d = 0
print 'a=>',a,'b=>',b,'c=>',c,'d=>',d

x = 30 - 10 / 2
print 'x=>',x

y = (30 - 10) / 2
print 'y=>',y

print '10 / 3 =',10 / 3
print '10 / 3.5 =',10 / 3.5
print '8 * 12.4 =',8 * 12.4
print 'abs(1+9j) =',abs(1+9j)

String

String dapat ditulis dengan tiga cara:
  1. diapit tanda petik tunggal;
  2. diapit tanda petik ganda;
  3. diapit tiga tanda petik tunggal atau tiga tanda petik ganda.
Cara yang dipakai harus disesuaikan dengan kebutuhan. Perhatikan contoh berikut:
print 'dibatasi tanda petik tunggal'
print "dibatasi tanda petik ganda"
print
print '"petik ganda" dalam petik tunggal'
print "'petik tunggal' dalam petik ganda"
print
print '\'petik tunggal\' dalam petik tunggal harus menggunakan karakter
+escape'
print "begitu juga \"petik ganda\" dalam petik ganda"
Dari contoh ini bisa dilihat bahwa kita tidak dapat mencetak tanda petik tunggal dalam string yang diapit dengan tanda petik tunggal juga. Begitu pula untuk tanda petik ganda. Tetapi kita dapat memakai apa yang disebut dengan karakter escape. Tanda ini memberitahukan pada interpreter bahwa karakter yang mengikutinya tidak diartikan sebagaimana lazimnya. Dalam contoh ini, tanda petik tidak diartikan sebagai batas string jika didahului dengan karakter escape.
Perhatikan juga contoh berikut:
print 'Baris kalimat ini akan nampak terlalu panjang jika \
dituliskan memanjang secara lengkap.'
print 'karakter escape diperlukan jika ingin mencetak dibaris\n baru'
print
print """String terformat dapat dicetak dengan diapit
"tiga" tanda petik tunggal maupun 'tiga' tanda petik ganda.
         Dengan tanda ini string akan dicetak seperti saat ia ditulis."""
Sehubungan dengan jenis data string ini terdapat operator khusus untuk string yaitu operator penggabungan (concatenation operator), yaitu +, dan operator perulangan, yaitu *.
stringA = "String A"
stringB = "String B"
print 'stringA+stringB =',stringA+stringB
print "'-'*20 =",'-'*20
Sifat lain yang dimiliki oleh string adalah bisa diambil sebagian dari karakter pembentuknya, karena string ini adalah array, atau deretan, karakter. Kita dapat mengambil sebagian karakter dari string ini dengan notasi slice. Namun karakter-karakter yang membentuk string ini tidak dapat diubah.
stringA = "String A"
print 'stringA[4] =',stringA[4]
print 'stringA[2:6] =',stringA[2:6]

List

List disebut array dalam bahasa pemrograman yang lain. List adalah jenis data campuran yang bisa memiliki komponen penyusun yang berbeda-beda. Sebuah list dapat dibuat dengan dengan menggunakan tanda kurung siku, [ ]. Anggota list didaftar dalam kurung siku tersebut dan masing-masing dipisahkan oleh tanda koma. Sifat-sifat list bisa didaftar seperti ini:
  • Komponen penyusunnya bisa diganti.
  • Komponen penyusunya dapat dibaca dan dimanipulasi secara langsung.
  • Komponen penyusunnya bisa ditambah.
  • Komponen penyusunnya dapat diambil dengan menunjukkan indeksnya atau dengan notasi slice.
  • Komponen penyusun sebuah list dapat juga berupa list yang lain.
Untuk lebih jelasnya bisa dicoba skrip berikut:
x = [1,2, 'tiga', 'empat']
print x

x[1] = x[1] + 2
print x

x[1] = 'dua'
print x

x = x + ['tambahan', 1]
print x

print 'x[2] =',x[2]
print 'x[1:4] =',x[1:4]

y = ['Salman', 'AS']
x[0] = y
print x

Dictionary

Berbeda dengan list yang memakai indeks angka untuk merujuk pada isi variabel, dictionary memakai key untuk merujuk pada isi variabelnya. Sifat kedua jenis data ini hanya berbeda dalam beberapa hal saja.
Untuk mendeklarasikan sebuah dictionary, Python memakai tanda { }.
d = {'nama':'Salman AS', 'nilai':3}
print d
print d['nama']
Untuk mengakses anggota suatu dictionary kita memakai lambang [ ] sebagaimana halnya list.
Dictionary bisa mempunyai anggota sebuah list, atau dictionary lagi.
d = {'nama':'Salman AS', 'nilai':3}
print d

nama_detail = {'depan':'Salman','tengah':'Agus','belakang':'Supriadi'}
print nama_detail

d['nama'] = nama_detail
print d

print d['nama']['depan']

nilai_detail = [3,4,2]
d['nilai'] = nilai_detail
print d

Tuple, Antara List dan String

Terdapat satu jenis data yang khas milik Python, yaitu tuple. Jenis data ini dideklarasikan dengan tanda ( ). Anggota-anggota tuple tidak bisa diganti dan dapat berupa bilangan atau string. Tuple dapat juga berisi tuple yang lain, dictionary, maupun list.
menu_file = ('New', 'Open')
print menu_file

menu_edit = ('Save', 'Save AS')

menu = (menu_file, menu_edit, 'exit', ['help'])
print menu
print menu[3][0]

menu_lain = (menu_file, menu_edit, 'exit', {'faq':'faq.html', 'manual':'man.html'})
print menu_lain

Perintah Kendali

Seleksi

Satu-satunya perintah seleksi dalam Python adalah if. Format umum perintah ini adalah:
if kondisi:
    perintah_jika_kondisi_benar
elif kondisi_lain:
    perintah_jika_kondisi_lain_benar
else:
    perintah_jika_tak_ada_kondisi_yang_benar
Kita dapat mencoba seleksi dengan if ini dalam modus interaktif Python. Aktifkan interpreter Python Anda dan ketikkan baris-baris perintah ini pada prompt Python.
>>> x = 4 
>>> if x<5: 
...     print "%d lebih kecil dari 5" % x 
... elif x==5: 
...     print "%d sama dengan 5" % x 
... else: 
...     print "%d lebih besar dari 5" 
4 lebih kecil dari 5
Untuk menguji kondisi kita dapat menggunakan operator ==, <, <=, >, >=, dan !=.
Sesuatu yang baru dan kita bisa perhatikan pada contoh di atas adalah cara penulisan blok-blok program. Dalam Python blok-blok perintah ditandai dengan penulisan kode program yang menjorok ke dalam. Setiap perintah yang mempunyai batas kiri yang sama dianggap sebagai satu blok. Sebisa mungkin Anda harus konsisten menggunakan karakter spasi atau karakter tabulasi untuk membuat indentasi. Jangan mencampur antara spasi dan tabulasi. Kesalahan yang sering terjadi dengan indentasi ini adalah terlihat dalam penampilan editor kita sudah lurus pada batas kiri tapi ada perbedaan dalam jumlah karakter tabulasi atau spasi.
Dalam perintah pencetakan ini kita menggunakan kode pemformatan %d. Kode ini akan diganti dengan variabel yang mengikuti string, yaitu x. Antara string dan variabel dipisahkan oleh tanda %. Jika ada beberapa variabel yang akan dicetak, seluruh variabel harus dimasukkan ke dalam tanda () dan antara satu variabel dengan yang lain dipisahkan dengan tanda koma (,). Mari kita coba dengan interpreter Python.
>>> x=4
>>> y=2
>>> print "x berisi %d, dan y sama dengan %d" % x,y
Traceback (innermost last):
File "<stdin>", line 1, in ?
TypeError: not enough arguments for format string
>>> print "x berisi %d, dan y sama dengan %d" % (x,y)
x berisi 4, dan y sama dengan 4
Sekarang kita terapkan seleksi ini dalam skrip yang akan memeriksa apakah suatu bilangan adalah bilangan bulat atau bukan.
x = input("Masukkan bilangan bulat:")
if x%2:
    print "%d adalah bilangan ganjil" % x
else:
    print "%d adalah bilangan genap" % x
Jika dijalankan, skrip ini akan menampilkan:
$ python ganjil.py
Masukkan bilangan bulat:13
13 adalah bilangan ganjil
$ python ganjil.py
Masukkan bilangan bulat:24
24 adalah bilangan genap
Kata kunci input() berfungsi untuk meminta input berupa bilangan. Bilangan ini disimpan dalam variabel x. Ekspresi x%2 akan menghasilkan 1 jika x ganjil dan 0 jika x bilangan genap. Oleh Python, 1 akan diartikan sebagai benar dan 0 akan diartikan salah.

Perulangan

Perulangan dengan kata kunci while mempunyai format umum sebagai berikut:
while kondisi:
    perintah_jika_kondisi_benar
else:
    perintah_lain
Perintah-perintah antara while dan else akan selalu dijalankan jika kondisi benar. Perintah-perintah di bawah else akan dijalankan jika perulangan selesai dengan normal. Yang dimaksud dengan normal di sini adalah proses perulangan tidak berhenti karena bertemu kata kunci break.
x = 1
while x<5:
    print x
    x = x + 1
else:
    print 'Loop sudah selesai dikerjakan!'
Jika skrip di atas ditambahkan suatu kondisi yang diikuti perintah break, maka blok perintah di bawah else tidak akan pernah dijalankan. Perhatikan perbedaannya dengan skrip berikut:
x = 1
while x<5:
    if x==3:
        break
    print x
    x = x + 1
else:
    print 'Loop sudah selesai dikerjakan!'
Perintah break menyebabkan dijalankannya perintah-perintah setelah blok while dan else ini.
Perintah perulangan selain while adalah for. Format dasar perulangan for adalah:
for variabel in objek:
    perintah-perintah
else:
    perintah_jika_tidak_bertemu_break
Langsung saja ke contoh penggunaan pernyataan for ini.
for x in range(1,5):
    print x
else:
    print 'Perulangan selesai'
Fungsi builtin range() dalam skrip ini menghasilkan bilangan 1 sampai 4. Hasilnya skrip akan mencetak bilangan dari 1 sampai 4 dan string Perulangan selesai.
Keistimewaan perulangan dengan for di Python adalah dapat memroses array. Seperti contoh di bawah ini:
y = [10,20,30,40,50,60,70,80,90]
for x in y:
    if x==50:
        continue
    if x>70:
        break
    print x
else:
    print 'Perulangan selesai'
Hasil yang akan didapat jika skrip ini dijalankan:
10 20 30 40 60 70
Pernyataan continue akan menyebabkan proses berlanjut ke awal perulangan dan melewatkan perintah-perintah yang ada di antara continue dan akhir blok perulangan.
Demikian akhir bagian pertama. Untuk mempelajari lebih jauh lagi tunggu bagian tutorial berikutnya.
Cerita horor ini terinspirasi oleh malam pertamaku. Karena malam itu tak berjalan mulus. Banyak keganjilan, atau kejadian diluar jangkauan akal sehat, hingga timbul banyak pertanyaan.
Tiga minggu kemudian baru terjawab. Sebuah surat ancaman dari mantan pacar istriku. Dia kecewa dengan kehadiranku. Kekecewaan itu dilampiaskan di malam pertamaku, lewat teror gaib. Inilah ringkasan ceritanya. Pesta pernikahan baru saja usai. Kamar pengantin masih terhias. Kamal, pengantin pria belum bisa menggauli Narti, pengantin wanita. Dia hanya tertidur, pulas. Rasa lelah masih menyerangnya, setelah seharian berdiri di poade. Baru malam ketiga, dia mulai beraksi. Namun aksinya terganggu. Perasaan aneh muncul. Terasa ada orang lain yang hadir di kamarnya. Entah siapa dia tidak, karena di kamar itu tak ada orang lain.
Malampun berlalu, tanpa sesuatu yang diperbuat. Kembali Kamal beraksi dengan ditemani hujan rintik dan hawa dingin. Narti menanti aksi suami tercintanya. Namun aksi itu tak berlanjut, karena Kamal nampak seperti orang linglung. Apa yang terjadi pada Kamal. Wanita yang digaulinya nampak bukan istrinya, tetapi Kartika, mantan pacarnya. Untung saja dia tak sempat memanggil nama pacarnya itu. Kejadian itu berlangsung hingga menjelang subuh sampai akhirnya ngantuk menyerangnya. Ketegangan mulai menghantuinya. Ketegangan masih menghantuinya. Kejadian malam sebelumnya masih mengiang dalam benaknya. Namun dia tetap harus menyelesaikan tugasnya sebagai seorang pengantin baru. Kembali keganjilan muncul. Selain ada seseorang yang hadir di kamarnya dan juga berkali-kali istrinya berubah menjadi Kartika, kini keganjilan lain, suara golok terasa dekat dengan telinganya.
Menjadikan suara itu terasa ngilu dan menyakitkan. Malampun semakin mengerikan, ancaman selalu datang.
Itulah sebagian ringkasan dari naskah Teror Gaib Malam Pertama. Cerita ini sangat menegangkan, terlebih lagi aku yang mengalami. Cerita ini juga sangat mengerikan, karena pada malam berikutnya timbul keganjilan lain, diantaranya muncul kepala manusia berbendo, tangan manusia yang memanjang dan mencekik leher Kamal, serta masih banyak lagi keganjilan lain. Bagaimana jalan cerita sesungguhnya dan apa yang akan dilakukan Kamal, selengkapnya ada dalam naskah itu.
Aku takut pada cermin. Terutama pada setiap bayangan orang-orang yang terpantul di dalamnya… Jika ada satu hal yang dapat kuenyahkan dari dunia ini, itu adalah pantulan bayangan. Entah itu di cermin, kaca mobil, ataupun benda-benda mengkilap lainnya yang dapat memantulkan bayangan setiap objek di dalamnya dengan cukup jelas. Bayangan-bayangan tersebut sungguh membuatku gila! Tak jarang sumsumku berdesir setiap saat secara kebetulan aku melewati objek mengkilat. Terutama jika aku melihat bayangan orang lain selain diriku sendiri di dalam cermin tersebut. Mungkin hal ini dianggap aneh bagi kebanyakan orang. Tetapi apa yang terjadi tiga tahun yang lalu benar-benar telah mengubah hidupku sepenuhnya. Waktu itu aku baru saja merayakan ulang tahunku yang kelima belas. Siang itu aku menemani salah seorang bibiku ke salon langganannya. Sebenarnya aku agak malas menemani bibiku yang satu itu. karena jika ia sudah keasyikan mengobrol, gempa bumi yang super dahsyat atau hujan batu pun tak akan menghentikan ocehannya yang super lengkap, dari isu seputar kenaikan BBM, gosip artis, sampai si Chiko yang suka menguber-uber anjing betina tetangga sebelah kami. Pokoknya ampun-ampunan deh bibiku yang satu itu. Maka dengan berbekal komik, sebatang coklat, dan MP4 yang baru kubeli dua hari sebelumnya, akhirnya dengan setengah hati aku pun menyetujui untuk ikut bibiku ke salon. Nggak apa-apalah, pikirku, siapa tahu bibiku bersedia mentraktirku pizza sepulang kami dari salon nanti, sebagai upahku menemaninya hari itu. Akhirnya setelah terkantuk-kantuk di dalam tuk-tuk (sejenis kendaraan umum di Thailand) selama beberapa saat, kami tiba juga di gedung bercat merah muda itu. Bangunan berarsitektur Portugis itu masih kelihatan seindah dan semenarik dua tahun sebelumnya, ketika terakhir kali aku menemani ibu dan bibiku ke tempat tersebut. Dengan dinding luar berbalutkan relief bunga teratai ungu dan merah, salon itu berdiri megah di tengah himpitan gedung-gedung perkantoran lain yang menjulang tinggi di sekitarnya. Salon itu tidak sepenuh biasanya. Maklumlah. Mungkin karena hari itu hari Rabu pagi. Dari kaca jendela luar hanya terlihat beberapa orang remaja putri di dalam dan seroang nyonya muda yang sedang di-crembath. Syukurlah, kataku dalam hati. Moga-moga bibiku cepat selesai. Aku sudah tak sabar ingin menikmati pizza kegemaranku! Begitu kami melangkah masuk, aroma wewangian khas Thailand segera menyergap kehadiran kami berdua. dan seorang wanita muda berbusana daerah menyambut kami dengan senyum ramahnya. Ia dengan sigap mengantarkan bibiku ke ruang sebelah dalam sementara aku segera memarkirkan pantatku di kursi empuk di sudut ruangan dan mengeluarkan MP4 biru mudaku. Detik berikutnya aku telah asyik terlarut dalam komikku sambil mengunyah coklat dan mendengarkan lagu. Waktu berlalu dengan cepat. Kira-kira satu jam kemudian bibiku sudah hampir selesai. Ia sedang mematut-matut dirinya di depan cermin. Aku bangkit dari kursi dan menghampirinya. Sekilas aku melirik ke arah cermin. Pada saat itulah aku melihat sesuatu yang aneh. Wajah penata rambut yang pada saat itu sedang menyemprotkan hair spray pada rambut bibiku terlihat menyeramkan. Pelipis sebelah kirinya terlihat mengucurkan darah dan membasahi kemeja putihnya. Aku tersentak kaget! Segera aku memalingkan wajah dari cermin dan memperhatikan sang penata rambut yang berdiri tepat di samping kananku. Tapi ia terlihat baik-baik saja! Tak ada luka sedikit pun pada wajahnya dan kemejanya putih bersih. Aku mulai kebingungan. Aku kembali memandang cermin. Dan apa yang kulihat tetap sama dengan apa yang kulihat pertama kali. Wajah dan baju yang merah oleh ceceran darah yang mengucur semakin deras! Aku tak tahan lagi! Aku segera mengubah posisi berdiriku agar aku tak dapat melihat bayangannya di cermin. Semua ini benar-benar membuatku gila! Apakah ada yang salah dengan penglihatanku? Ataukah ini hanya imaginasiku belaka? Tak lama kemudian bibiku selesai dan kamipun pulang ke rumah melalui rute yang sama. Sepanjang perjalanan aku mengunci bibirku rapat-rapat. Pikiranku benar-benar kalut! Aku masih bingung dengan apa yang baru saja kualami. Selang beberapa minggu kemudian, bibiku kembali ke salon itu untuk creambath. Pada saat itulah kami mendengar kabar bahwa salah seorang penata rambut salon tersebut telah meninggal dunia dua minggu sebelumnya karena kecelakaan mobil dan ia adalah penata rambut yang waktu itu melayani bibiku! Katanya sewaktu ia hendak pulang ke rumah pada hari itu, di tengah jalan ia tertabrak oleh seorang pengendara motor ugal-ugalan sehingga tubuhnya terpental ke aspal dan kepalanya terbentur keras sehingga darah mengucur dari wajahnya. Orang-orang segera membawanya ke rumah sakit terdekat, tetapi ia meninggal dunia dalam perjalanan karena luka-lukanya sangat parah dan ia mengalami pendarahan hebat di kepalanya. Aku tertegun. Mendadak aku teringat penglihatan yang kualami waktu itu. Apakah itu merupakan firasat akan terjadinya sesuatu? Aku berusaha melupakan peristiwa tersebut dan kuanggap hal itu sebagai suatu kebetulan belaka. Sampai beberapa bulan kemudian.... ***** Hari sudah siang ketika aku dan Irene, teman sekelasku, pulang dari sekolah. Rumah kami berdekatan, sehingga hampir setiap hari kami pergi dan pulang sekolah bersama-sama. Dalam perjalanan pulang kami memutuskan untuk mampir ke mal terdekat untuk membeli beberapa perlengkapan sekolah. Sewaktu kami melewati sebuah butik pakaian, secara kebetulan aku menoleh ke arah kaca etalase. Dan napasku tersentak. Aku dapat melihat bayanganku sendiri di kaca itu, tetapi di sampingku bukan bayangan Irene, melainkan ayahnya. Ia terlihat pucat dan sedih. Jantungku berdegup keras. Aku teringat kembali peristiwa yang kualami beberapa bulan sebelumnya bersama bibiku. Aku tak tahu apakah hal yang sama akan terulang lagi. Aku tak berani mengucapkan sepatah kata pun tentang hal itu padanya. Aku tak ingin ia sedih memikirkan hal-hal yang belum tentu akan terjadi. Malam itu aku baru saja akan pergi tidur ketika tiba-tiba telepon berdering. Ketika kuangkat, terdengar suara Irene. Ia tersedu-sedu. Aku langsung merasakan firasat buruk. Di sela isak tangisnya, ia berkata terbata-bata, "Phrai, ayahku ..." ia tak dapat melanjutkan kalimatnya. Ia hanya terisak pelan. "Ada apa dengan ayahmu? Apa yang terjadi?" Mendadak aku merasa gugup dan tegang. Tanganku gemetaran. Pikiranku benar-benar kalut. Apakah ini…? Tidak mungkin! Jangan! Belum sempat aku berpikir lebih jauh, isakan Irene kembali terdengar. "Ayahku tak sadarkan diri. Beberapa saat yang lalu ia mendapat serangan jantung. Kini ia sedang dalam perjalanan ke rumah sakit." Aku tersentak kaget. Seketika tubuhku lunglai dan jantungku berdegup tak karuan. Oh Tuhan, jangan biarkan firasatku menjadi kenyataan,, doaku dalam hati. "Irene, kita berdoa saja, semoga beliau tidak apa-apa," kataku sambil menarik napas panjang. "Suster yang merawat ayahku mengatakan bahwa ayahku dalam kondisi kritis karena ia terlambat diberikan pertolongan," Irene berkata lirih sambil terisak-isak. Aku tak bisa mengatakan apa-apa lagi selain menghibur sahabatku itu. Malam harinya aku berdoa semoga firasatku meleset dan segalanya akan baik-baik saja. Aku sungguh-sungguh berusaha menghibur diriku sendiri bahwa apa yang kulihat waktu itu di kaca etalase toko bersama Irene adalah halusinasiku saja dan tidak ada sangkut pautnya dengan apa yang telah terjadi pada ayah Irene. Tetapi semakin aku berusaha meyakinkan diriku sendiri, semakin besar keraguan yang tumbuh jauh di lubuk hatiku bahwa apa yang kualami sebelumnya tidak akan terulang kembali. Keesokan harinya aku kembali mendapat kabar dari Irene. ia mengabarkan bahwa ayahnya telah meninggal dunia malam itu juga. Aku sangat sedih mendengarnya. Terlebih-lebih karena aku telah mendapat pertanda tentang hal itu sebelumnya namun tak ada yang dapat kulakukan untuk mencegah musibah itu. Apakah ini suratan takdir? Jika ya, apa gunanya aku mendapatkan firasat itu jika aku sendiri tak dapat melakukan apa-apa untuk mencegahnya? Mengapa? Mengapa? Beribu tanda tanya berkecamuk dalam benakku, namun aku sungguh tak kuasa untuk menjawab semua pertanyaan itu. Semua peristiwa ini benar-benar membuatku stres! Semenjak kedua peristiwa itu, aku masih mendapat penglihatan-penglihatan lain yang sering kali membuatku dibayangi perasaan bersalah, sedih, dan takut. Tak jarang aku melihat bayangan-bayangan menyeramkan dari orang-orang di sekililingku yang tak kukenal. Entah itu bayangan pedagang sayur yang kebetulan lewat di dekatku, atau bahkan seekor kucing liar yang melintas di hadapanku. Semua bayangan mereka sungguh membuatku merana! Aku hanya bertanya-tanya, kapan kiranya, suatu hari nanti, aku akan melihat bayangan kematianku sendiri. Apakah hari ini? Besok? Lusa? Ataukah tahun depan? Atau bahkan sesaat lagi? Aku hanya berharap semoga aku siap menghadapi hari itu. Hari ketika bayanganku menjadi kenyataanku…
Berikut ini ada sharing dari seorang kawan kita mengenai pengalamannya membeli Toyota Kijang. Rudy (kawan kita) baru saja membeli mobil gres Toyota Kijang pada akhir Maret lalu, type LGX bensin model lampu terbaru (kristal). Sehari setelah sampai di rumah, dengan riangnya sang istri menyambut kedatangan mobil baru tersebut, alhasil mobil tersebut dicoba bersama sang anak. Namun anehnya mobil tersebut tidak seperti yang diharapkan oleh sang istri, mobil tersebut mengalami gangguan mesin yang sangat fatal, yaitu mobil tersebut tidak dapat dilakukan pindah gigi dari 1 menuju ke gigi 2, maka yang terjadi mobil tersebut loncat ke gigi 3. Keesokan hari sang istri bersama Rudy pergi ke salah satu bengkel Auto 2000 yang terdekat (bengkel resmi), mobil tersebut masih dalam masa garansi. Tetapi pada waktu kawan kita complain ke mekaniknya, dengan mengatakan bahwa mobil tersebut tidak bisa pindah ke gigi 2 dan langsung ke gigi 3, maka sang mekanik (Nurahmat, kepala montir) hanya bengong dan tidak merespon sambil mengerjakan mobil lainnya, kesal dan geram menjadi satu seketika itu juga saat montir tersebut terus tidak acuh. Merasa dicuekin akhirnya kawan kita membentak montir tersebut dan minta penjelasan mengapa di bengkel sebesar ini (Auto 2000) konsumen tak diacuhkan complain-nya, maka dengan muka sedikit bersabar serta tanpa dosa sang montir mengatakan itu sudah resiko bapak memilih kijang, kontan saja Rudy makin naik darah, khan bapak sudah tahu lanjutnya, di tv serta di koran juga sudah dijelaskan kalau kijang MEMANG TIADA “DUA”-NYA (jadi dari gigi ke 1 langsung ke gigi 3, 4 dan 5). =))
Kemarin gue pergi ke sebuah Mall… Nongkrong sama temen2… Entah kenapa tiba-tiba perut terasa mulas. Langsung saja gue masuk ke WC yang saat itu kebetulan sepi. Belum semenit duduk, saya denger suara bapak-bapak berkata : “Gimana dik? baik-baik aja?” Kedengarannya dari WC sebelah. Kaget juga, karena gue nggak biasa ngobrol sama orang yang belum dikenal, maka saya jawab aja: “Ya, baik.” Eh, tau-tau dia nanya lagi : “Sekarang gimana, sudah terasa lega?” Wah pertanyaan macam apa sih itu? Ada-ada saja. Baru juga nongkrong semenit, jadi gue jawab sekenanya aja… : “Lumayan Pak, untung gak ngantri…” Dia jawab lagi : “Sama dong… tapi saya ada masalah dikit nih.” Gue jadi mulai curiga, lalu gantian gue yang tanya : “Masalah apa, pak?” Dia langsung jawab : “Iniii lho diajenggg… ada orang culun di WC sebelah ikut-ikutan ‘njawab pertanyaan saya, gimana kalo nanti saya telpon lagi? Ya… sampai nanti…”
Di pintu akherat seorang malaikat menanyai seorang supir metro mini, “Apa kerja kamu selama di dunia?” “Saya supir metro mini, pak.” Lalu malaikat itu memberikan kamar yang mewah untuk supir metro tersebut dan peralatan yang terbuat dari emas. Lalu datang seorang juru dakwah agama. Malaikat pun bertanya, “Apa kerja kamu di dunia?” “Saya seorang juru dakwah, Pak.” Lalu malaikat itu memberikan kamar yang kecil dan peralatan yang terbuat dari kayu. Melihat itu juru dakwah pun protes. “Pak kenapa kok saya yang juru dakwah mendapatkan yang lebih rendah dari seorang supir metro..?” Dengan tenang malaikat itu menjawab: “Begini Pak… Pada saat Bapak ceramah, Bapak membuat orang-orang semua tertidur sehingga melupakan Tuhan. Sedangkan pada saat supir Metro mini mengemudi, ia membuat orang-orang berdoa….”
Seorang anak sedang naik bis kota, dan duduk tepat di belakang sang supir bis. Lalu tiba-tiba anak itu berkomat-kamit sendiri seperti orang gila, “Jika ayahku seekor sapi jantan dan ibuku seekor sapi betina pasti aku akan menjadi anak sapi.” Kata-kata itu pun diucapkannya berkali-kali… Mendengar ucapan tersebut, sang supir bis mulai merasa terganggu konsentrasinya saat sedang menyetir. Kemudian sang supir mencoba menasehati anak tersebut untuk agar bisa diam, tetapi anak tersebut makin menjadi gaduh dengan mengucapkan kata-kata yang lainnya. “Jika ayahku seekor gajah jantan dan ibuku seekor gajah betina aku pasti akan jadi anak gajah.” Dan seperti sebelumnya kata-kata itu pun diucapkan berulang kali. Sang supir bis pun mencoba lagi untuk menasehati anak tersebut agar dapat duduk dengan tenang dan diam. Tetapi yang terjadi kebalikannya anak tersebut malah makin membuat kegaduhan dengan kata-kata yang diucapkan seperti tadi. Merasa tidak kuat menahan emosinya lagi sang supir bis itu lalu berkata dengan nada keras kepada anak tersebut, “Gimana kalau Ayahmu seorang gay dan Ibumu seorang Pelacur?” Dengan tersenyum manis anak itupun berkata, “Aku akan menjadi supir bis…”
Seorang pembantu baru dari desa tertarik pada iklan sabun deterjen merk Solikin yang bisa mencuci sendiri. Ketika dia hendak mencuci pakaian majikannya, direndam seluruh pakaian kotor semuanya, diberi olehnya sabun merek tersebut diatas. Dari pagi sampai siang hari dan dia cuma merendam cucian tersebut, dan majikannya heran lalu bertanya padanya sebagai berikut: Majikan: “Netty, kamu bagaimana sih…? Masak cucian cuma kamu diamkan dari pagi sampai siang begini, tidak juga kamu cuci.” Pembantu: “Ah Nyonya seperti tidak tahu saja sih, sabun merek Solikin itu bisa mencuci sendiri iklannya.” Majikan: “Lalu kenapa memang…?” Pembantu: “Ya saya cuma menunggu sampai dia selesai mencuci.” Majikan: “…???!!!”
Di Inggris Utara, ada Underground Cafe yang khusus hanya untuk dracula. Di sana tersedia semua jenis darah dalam botol-botol minuman yang terdiri dari berbagai darah segala kalangan manusia.
Dracula dari Rusia masuk.
“Mau minum, Tuan?” tanya pelayan.
“Ya, beri saya sebotol darah bangsawan abad 17″
“Wah harganya seribu pounds, Tuan”
“No problem, saya punya Credit Card”

Begitu darah bangsawan diberikan, dia mengeluarkan Credit Card dari kantongnya dan meletakkannya di meja, lalu minum dengan santai.
Dracula dari Jepang masuk.
“Mau minum, Tuan?” tanya pelayan.
“Saya minta darah segar dari seorang perawan”
“Tiga ratus pounds, Tuan”
“No probrem, saya punya banyak uang”
Begitu darah segar diberikan, dia mengeluarkan uang kertas dari kantongnya dan meletakkannya di meja, lalu minum dengan santai.
Dracula dari Indonesia masuk.
“Mau minum, Tuan?” tanya pelayan.
“Mmmmmm saya minta segelas air hangat saja”
“Oh itu gratis, Tuan. Tapi dracula tidak minum air, Tuan”
“No problem, saya punya yang instant”
Begitu air hangat diberikan, dia mengeluarkan pembalut wanita bekas dari kantongnya dan mencelupkannya ke air hangat, lalu minum dengan santai…

Jumat, 25 Desember 2009

A. PENDAHULUAN
Video editing dewasa ini sudah mulai banyak diminati oleh banyak kalangan non-profesional untuk mengedit video sederhana hingga tingkat menengah, seperti video dokumen pernikahan, ulang tahun, wisuda, dan lain-lain.
Mengedit video sendiri untuk beberapa orang merupakan kegiatan hobi yang tidak ternilai. Menciptakan kreasi video sendiri lebih asyik ditonton oleh segenap keluarga dari pada menyerahkannya kepada pihak lain.
Dewasa ini telah banyak software ataupun hardware yang mempermudah orang awam untuk mengedit video sendiri. Salah satu software video editing untuk semi-profesional yang cukup banyak diminati adalah Ulead VideoStudio, Ulead Video Studio sekarang sudah memeliki banyak versi dari versi terjadulnya sampai sekarang sudah sampai versi 11. .Alasan mengapa memilih program ini di karenakan selain program ini cukup populer juga program ini kecil, sederhana, ringan, dan amat sangat mudah dipergunakan dan dipelajari.
Bagaimana mengolah file-file gambar dan potonngan video menjadi sebuah video yang menarik sesuai dengan keinginan. Nanti akan coba diuraikan. bisa menambahkan Effect, Title, Overlay dan Sound dalam video. Cara memotong video, Setelah selesai bisa dilanjutkan menjadikan kedalam banyak format seperti dalam bentuk mpg video dengan mengklik “Share” kemudian Create Video File - Pilih VCD PAL Masukkan nama file - Save. Setelah selesai Anda bisa memburning file mpg tadi mejadi VCD.
Dengan menggunakan program Ulead VideoStudio. Diharapkan bisa menjadi seorang video editor yang cukup handal


B. PEMBAHASAN
B.1. Mengenal Element-Element Pada Display Ulead
Sebelum memulai menjalankan program ulead harus menginstal program ulead terlebih dahulu wajib dilakukan , software dapat di beli di toko atau di tempat penyewaan kaset program.
Setelah dilakukan pengistalan program, Berikut merupakan tampilam awal ulead


Berikutnya apa yang harus dilakukan?, setelah membuka tampilan seperti yang terlihat pada gambar lanjutkan dengan meng klik tool bar video studio editor, sehingga selanjutnya akan tampak tampilan seperti berikut:

Namun, Sebelum jauh belajar tentang bagaimana cara mengedit film, diharapkan pengguna software mengenal dan mampu memahami artikulasi juga fungsi element-element yang terdapat pada display software ulead video studio, berikut adalah beberapa element tersebut:
1. Jendela preview
Adalah tempat menampilkan clip view, filter, efek, title. Selain itu jendela preview bertugas menampilkan hasil sementara pengeditan video yang tengah anda lakukan.
2. Panel opsi
Adalah panel yang bertugas menampilkan setting dari sebuah fungsi yang tengah anda jalankan saat ini. Kegunaan dari panel ini adalah sebagai tempat mengatur setting
3. Library
Adalah tempat menyimpan clip-clip, efek, file suara yang sering digunakan dalam video, clip awal sebagai contoh telah disertakan dalam program, namun pengguna software juga dapat melakukan penambahan jika diperlukan.
4. Time line
Adalah tempat melakukan penyusunan dan pengeditan video. Pengguna program ulead akan bekerja didalam time line untuk menghasilkan sebuah video yang diinginkan
5. Panel navigasi
Adalah panel yang berisikan tombol-tombol untuk memainkan sebuah clip atau memotongnya.
Disamping element display di atas, ulead juga mempunyai element editing. Berikut beberapa element editing yang utama terdapat dalam sofware ulead dan fungsinya:
1. Video
Untuk mengambil dan menempatkan clip
2. Image
Untuk mengambil dan menempatkan gambar
3. Audio
Suara diperlukan sebagai ukuran penentu tingkat kesuksesan komposisis video yang dibuat. Suara adalah element penting yang membuat dramatisme video. Dalam ulead mengenal dua jenis audio yaitu audio suara dan audio musik
4. Transision
Transisi adalah vasilitas dalam ulead yang menawarkan cara yang lebih kreatif dan lebih menarik untuk membuat efek perpindahan antara satu clip ke klip lain
5. Video filter
Video filter adalah efek yang dapat diaplikasikan pada klip sehingga penampilan dari clip tersebut berubah. Tersedia banyak efek video clip siap pakai dalam fideo filter, seperti bluer, mazaik, old film, dan lain-lain
6. Title
Adalah tulisan dalam video sebagai keterangan tambahan dari komposisi video yang dibuat.

B.2 Cara Mengedit Film dengan Ulead
Hal pertama yang perlu dilakukan adalah mengimpor clip atau gambar pada library ke time line caranya adalah dengan mengklik clip yang diinginkan dibagian library kemudian drag ke arah time line.
Sebelum memulai mengedit film, para editing biasanya melakukan menyesuaikan clip yang akan diedit, seperti apabila apabila sebuah clip dianggao terlalu panjang, maka para editing film akan memendekan. Memendekan clip yang telah dimuat adalah tindakan yang penting dalam editing. Cara memotong sebuah clip dalam ulead sangat mudah, yaitu dengan mengklik ujung clip yang akan dipendekan, kemudian drag kearah dalam sejauh pemendekan yang diinginkan.atau bisa juga dengan menggunakan salah satu fasilitas ulead yaitu dengan mengeklik tombol cut clip dan menggeser clip yang telah dipotong.
Setelah itu para editing bisa memulai mengatur time line. inilah hal yang dianggap paling sulit dan rumit dalam mengedit film. Namun sebagian besar editing menyukai hal ini karena disinilah letak tantangan dalam mengedit video. kapan scene ini muncul, setelah dan sebelum scene yang mana. Selain penempatan scene-nya juga harus disesuaikan dengan musik, Panjang pendeknya scene juga harus disesuaikan dengan panjangnya segmen musik yang jadi latar belakang.
Jadi yang dimaksud mengatur time line itu adalah mengatur perubahan dalam video dari waktu ke waktu. Dari detik ke detik, dari satu frame ke frame yang lain. Seperti kalau kita mengetahui sistem PAL pada TV yang dalam satu detik ada sekitar 24 frame. Jadi untuk clip dengan durasi tiga menitan, memebutuhkan sekitar 4320 frame yang harus diatur, negitu juga dengan sistem pengaturtan timeline. Tetapi dalam ulead sedikit lebih medah, ini karena materi videonya sudah ada, jadi tidak perlu repot mengatur tiap frame. Cukup mengatur pergantian scene demi scene.
Selain mengatur timeline dari scene, juga harus diatur timeline dari efek yang dipakai. Kapan efek blur muncul, berapa lama, kapan filmnya di-freeze atau backward. Kapan teksnya akan muncul, kapan teksnya dianimasi. Karena dibagian memberi efek inilah yang paling rumit sekaligus menyenangkan, Sekian banyak efek yang disediakan, mau memilih yang mana, bagaimana tingkat efeknya, bagian mana yang terkena efek..
Setelah mengetahui bagaimana teori pembuatan sebuah film video, maka berikut adalah cintoh sederhana praktek membuat sebuah film.
Langkah-langkah:
1. Transfer terlebih dahulu video atau gambar pada computer.
2. Buka program ulead, setelah keluar tampilan awal seperti
Klik video studio editor, maka akan keluar tampilan selanjutnya
3. Drag salah satu vasititas pembuka video ke dalam time line, seperti
4. Setelah itu masukkan foto atau Gambar melalui fasilitas image, bisa menggunakan gambar yang telah tersedia atau mengimpor gambar yang lain.
5. Diantara gambar dan video supaya lebih menarik. sisipkan transision, agar perpindahan terasa halus dan menarik
6. Kemudian supaya lebih menarik sisipkan kata-kata pembuka, hal tersebut dapat dilakukan dengan mengklik Title. setelah dalam jendela preview terlihat space untuk menuliskan kata maka editing video bisa menuliskan kata pembuka sesuai dengan keinginan sebagai contoh “MIPA UST PRESENT’ Selanjutnya title dapat diberi efek dengan menggunakan vasilitas yang ada pada ulead.
7. Setelah itu masukkan kembali video yang diinginkan untuk diedit, atau dapat menyisipkan materi foto.
8. Yang terakhir adalah memilih musik atau suara untuk film yang sedang dibuat. Caranya juga sangat sederhana tinggal mengklik dan drag musik kedalam time line. Setelah semua sudah selesai dilanjutkan dengan menyimpan file film yang sudah selesai dibuat, ada banyak versi penyimpanan dalam menyimpan video yang sudah diedit. Para editing dapat menyimpan dalam format apapun seperti (mpeg, dvd, vcd dll) caranya sanagat mudah klik share, lalu klik created video file dan silahkan pilih mau di save dalam format apa.
Bagaimana. mudah bukan membuat sebuah film?, hasil akan menjadi lebih baik jika rajin berlatih juga kuat dalam menciptakan kreasi-kreasi dengan vasilitas yang sudah disediakan dalam sofwere ulead ini.
C. PENUTUP
Ulead video studio merupakan salah satu sofewere yang baik untuk belajar bagi para editor film pemula, selain mudah juga tidak membutuhkan kapasitas hardis yang besar

Kamis, 24 Desember 2009

Bagi yg bisa program photoshop, membuat banner dan badge/chicklet itu mudah. Bagi yg agak males latihan otak-atik photoshop seperti saya tidak usah kuatir. Di internet banyak penyedia program pembuat chicklet dan banner online secara gratis dan instan.
Sebagai pembuka, logo atau chicklet adalah banner kecil yg biasa buat link-button seperti yg di sidebar blog saya. Sementara banner ukurannya lebih besar dan biasa ditaruh di header blog/website. Ikuti panduan buat logo/chicklet/banner berikut:

A. Cara Membuat Chicklet

1. Kunjungi http://button.blogflux.com/

2. Di LEFT-BLOCK (bagian kiri atas) ada menu “Text”, ganti tulisan “w3c” sesuai dg yg Anda inginkan. Contoh, tulis Blog;

3. Di RIGHT-BLOCK (bagian kanan atas) ada menu “Text”, ganti tulisan “xhtml” dg yg sesuai dg keinginan Anda, contoh, “Tutorial”

4. Di GENERATE-BUTTON (bagian kanan bawah) klik tulisan Generate Button. Maka akan muncul chicklet seperti ini:

5. Nah, arahkan mouse ke gambar, klik kanan –> save picture as –> kasih nama file (contoh: blog-tutorial –> save di komputer Anda.

6. Setelah di saving di komputer, masukkan / upload gambar chicklet tsb di situs online seperti googlepages.com.
Note: Apabila belum daftar di googlepages.com, Anda tinggal kunjungi alamat URL googlepages.com and login dengan account gmail Anda.

7. Setelah tersimpan secara online, Anda bisa gunakan sesuai kebutuhan Anda seperti untuk linkbutton tukar link dg teman-teman blogger lain, atau sekedar buat pajangan di sidebar.

Tip: bentuk font dan background warna dapat dirubah sesuai selera. Tinggal klik menu “color” dan “background” di situs di atas.

B. Cara Buat Banner Online

1. Kunjungi situs http://cooltext.com/
2. Klik menu DESIGN A LOGO (bagian atas).
3. Di menu CHOOSE A LOGO DESIGN pilih gambar yg Anda suka, contoh, klik EMBOSSED.
4. Di menu LOGO TEXT saya tulis “Blog Tutorial”
5. Klik menu RENDER LOGO DESIGN (bagian paling bawah).
6. Save ke komputer (caranya, klik kanan gambar tersebut –>save picture as –>kasih nama file )

7. Setelah itu upload ke googlepages.com milik Anda. (lihat poin A.5 dan A.6).

Catatan: Mengupload image / gambar logo atau banner tentu saja tidak harus di googlepages.com, bagi pengguna wordpress.com Anda bisa juga menguploadnya di wordpress.com, di blogger.com bagi pengguna blogspot, atau di mana saja hosting online gratis.

Salam ngeblog.
Membuat Exit Button dan kode scriptnya pada FLASH PLAYER MX
Kalo temen-temen dah pernah bermain-main dengan flash entah itu membuat animasi, game atau presentasi dan yang lainnya dengan media flash player, tetapi temen-temen masih bingung script kode apa yang dipake kalo ingin membuat supaya ada tombol atau perintah close atau exit dari halaman window flash
setelah di convert ke format .exe.
Nih ada sedikit pengetahuan yang saya pelajari sendiri heheheh

1. Buat sebuah tombol seperti biasanya di STAGE flash temen-temen Lalu klik kanan pada tombol yang sudah temen-temen buat pilih “convert to symbol”, lalu akan masuk ke windows baru. Pada kolom NAME silahkan temen-temen beri nama “exit button” lalu pada tulisan behavior silahkan temen-temen pilih BUTTON, kemudian klik tombol advanced akan muncul tulisan LINKAGE lalu beri tanda EXPORT FOR ACTION SCRIPT (untuk cara pembuatan animasi tombol/ button bisa temen-temen baca disini) Lalu tekan OK
2. Langkah selanjutnya adalah memasukkan kode script untuk flash exit button
3. Silahkan klik kanan pada tombol yang sudah temen-temen buat lalu pilih ACTION dan akan muncul windows bertuliskan ACTiONS FRAME ganti tampilannya menjadi EXPERT (dengan klik tombol bergambar panah biru dibagian kanan bawah) on (release) {
getURL("javascript:window.close()");
}

Atau bisa juga pake kode ini:

on (release) {
fscommand("quit");
}
atau bisa juga pake kode berikut:

on (release) {
getURL("javascript: parent.close()");
}
Kalo sudah silahkan temen-temen publish hasil flashnya lalu dicoba dibuka dengan flash projector

JRENGGGG dah jadi kan sekarang karya flash temen-temen semakin cantik dengan flash exit button
SELAMAT MENCOBA

Rabu, 23 Desember 2009

Hari ini saya,bahwa akan membahas bagaimana memasang widget google translate dalam bentuk bendera. Widget ini sedikit berbeda dengan widget Google Translate yang mungkin pernah anda jumpai di internet, karena ini merupakan hasil kreasi kang Rohman selama setengah hari agar widget google translate tampak lebih menarik
.

Widget yang akan terpasang adalah seperti gambar berikut, silahkan sorotkan mouse anda ke gambar-gambar bendera yang ada sehingga terlihat sedikit efek blur sebagai pemanis :



English
French
German
Spain
Italian
Dutch



Russian
Portuguese
Japanese
Korean

Arabic
Chinese Simplified

by : BTF

Bagi anda yang tertarik untuk memasang widget ini, berikut adalah langkah-langkahnya :

1. Silahkan login ke blogger dengan ID anda
2. Klik Tata Letak
3. Klik tab Elemen Halaman
4.

Klik Tambah Gadget

tambahgadget
5.

Klik tanda plus (+) untuk HTML/Javascript

html
6.

Copy paste kode google translate ke dalam kolom yang tersedia

<style>

.google_translate img {
filter:alpha(opacity=100);
-moz-opacity: 1.0;
opacity: 1.0;
border:0;
}
.google_translate:hover img {
filter:alpha(opacity=30);
-moz-opacity: 0.30;
opacity: 0.30;
border:0;
}
.google_translatextra:hover img {
filter:alpha(opacity=0.30);
-moz-opacity: 0.30;
opacity: 0.30;
border:0;
}
</style>

<div>

<a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="English" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cen&hl=en'); return false;"><img alt="English" border="0" align="absbottom" title="English" height="32" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgxEAn7TUx3BPB9X8-bE0E9x-6C9iJmC16x2hFG1a7G-zDm9pN6lwUiJXZx38_wi1-uAruJyBTMx-anF16QSZyW16PSoIp3qKxh83mEGUGaosk3eFmcwlFIaGn6-YIxku2IFaAYTyVKm30/?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
<a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="French" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cfr&hl=en'); return false;"><img alt="French" border="0" align="absbottom" title="French" height="32" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhTkhEdBYXxevQI8TxoO8-3p83wJv0KlByIJVbD1FF-kU_0sXFa8JhU6VRaAlN5lrzOGlPw0HM3d4v30w0h5Ya1XM74hPMibn2X27m6GUGROLUdeIEeC8lbqeqoO1AtkXfMp0mBcCZwFfE/?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
<a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="German" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cde&hl=en'); return false;"><img alt="German" border="0" align="absbottom" title="German" height="32" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiTT0NUU47dyBybiEJsGhLD9__vTDf4LKHEOmnXK3IfpH8Ye-sTvviC11r_P2j38_PVkcL2l68nGE35HYKNECrcFdGwTaSYpvrjhdDICHEMtaMBrIsm3SJhyphenhyphenUY7ADGWI7UxEvHdoP4jBVsk/?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
<a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Spain" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Ces&hl=en'); return false;"><img alt="Spain" border="0" align="absbottom" title="Spain" height="32" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh1ADVAaAeyR59Fc6zzfRgmJXIX9R6s87l_Sb3cJpyJMnwDYZ_tL-xaWje5KLxNp_QgJ56y446TESKNMKNVht-_Qe6YJ3wcJhHR1QKDkBwLlAhXRiLfRjVcMUqG6Jd8t5knsRngiV_l9AcG/?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
<a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Italian" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cit&hl=en'); return false;"><img alt="Italian" border="0" align="absbottom" title="Italian" height="32" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiDFU2PFsrfZJnAe5J4W8qmJVruVzaq1Mn1FBwgX_zK5bJbt1GeqXg9vey9h7PYqNbOBg8tu9cr6AY60VV8MYRfj1XWPK0YYyl9zbzhRxtxgzTsyQFkDL763hYzpntuuk5rDk4mgfRK5ms/?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
<a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Dutch" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cnl&hl=en'); return false;"><img alt="Dutch" border="0" align="absbottom" title="Dutch" height="32" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhNLSHWOtoQUr334luZZUp28bRCxqG-m5idjg0mbeJGhaTwyK9vccVpooDONJCzIS_H3X53v7xGxztJwig0QcnRfK6nbnDdNJaXSPwzx_6h_VNx127aUJvuwPyDqQfziRvoac00paJAYgM/?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
<br /><br />
<a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Russian" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cru&hl=en'); return false;"><img alt="Russian" border="0" align="absbottom" title="Russian" height="32" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiEbjLyPpsK0N6Mz0Sw77iIo5FjQCmUP5XekI9N-j-7bIFTiuq7rFF3z91ZA3LMoETxcJhIGsWvvPSvIGhfCHR_wUW_cxUsfukw4lqVN642u1PdFiSi5GfbRuz6nKAL5TSjB74FdhQqnyQ/?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
<a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Portuguese" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cpt&hl=en'); return false;"><img alt="Portuguese" border="0" align="absbottom" title="Portuguese" height="32" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhdAv-VPQMhd9QFjKGGEOza5lGZTYQ2m5g4zcLGJMa8XBci21sErQnwvyqVD0CbJVJWQqSKWd4VZgdLemz0t4Al2W91oZ12OqQwXETPi96uQkWowwqlDKR2zTaiKz5mTb3Xqq4HtMgH_uI/?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
<a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Japanese" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cja&hl=en'); return false;"><img alt="Japanese" border="0" align="absbottom" title="Japanese" height="32" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi4wSPdU8VY-ZyGfTp5rDORarxlOU2WHHX4M8OBPFEEDIbrEwPjgUqo93pefhFodEu3dq9dEfeqtDtcbAgaPmAy6ZXnKq73eTEf7Pa9-VpSxvpHvJF_lgS12PhyphenhyphenCFKR5MZVOcKkRmBNpmXr/?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
<a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Korean" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cko&hl=en'); return false;"><img alt="Korean" border="0" align="absbottom" title="Korean" height="32" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi7ejxkbuaHD51HjduzjYOh0qiLCOZYGbXb1KTcBsse4kU1xofoYPBlbmpgbho48M00oZexEH70if1fZkgxC9ntBq0UOza6ck2k2Xb_IRhyphenhyphenaQHuCimnF9fsgkHzU4DBP7Q4dmSV74iaRr0/?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>

<a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Arabic" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Car&hl=en'); return false;"><img alt="Arabic" border="0" align="absbottom" title="Arabic" height="32" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhxmAIphabY08Ga3xldH3slH6KFF6BExdW7lI12sHJoj4ywqCTDoSb6-ew0eNcEq16Vkob8dkveYOjRgUUt0xnp5vTOwfuc25-FoDnCPTBafQ3Nqb-194_GW7Rb15eGn_RbUZt0RItDRF0/?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
<a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Chinese Simplified" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Czh-CN&hl=en'); return false;"><img alt="Chinese Simplified" border="0" align="absbottom" title="Chinese Simplified" height="32" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhTtrGVkHIosKUT-ze5b1PduJDC4MRtdK1LDOQqIWC6h1x2cZRYaIS3ZJAKxRtP_uoyB1abMpnj5qYwiQfZdcyM5QAArohgmsg_MxNyfFS_GaudoRC3dKLV87xMw2UlRbEbPCKoTmljG5A/?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
</div> <div style=�font-size:10px;margin:8px 0px 3px 0px�>

by : <a href=http://www.blogspottutorial.com/>BTF</a>
</div>

6. Klik tombol Simpan
7. Selesai